Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pemain asal Inggris, Carlton Cole, akhirnya resmi didepak dari Persib Bandung. Eks pemain Chelsea FC itu pun akan kembali ke negaranya pada Sabtu, 5 Agustus 2017.
"Ada pertemuan pasti ada perpisahan. Hal yang biasa. Terima kasih untuk kebersamaan selama ini, bobotoh juga," ujar Cole di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat, 4 Agustus 2017.
Selama berseragam Persib, Cole memang tidak mampu tampil garang. Dari 5 laga yang usai dilakoninya, Cole tak satu pun mampu mencetak gol. Performa kurang baik ini yang membuat manajemen Persib akhirnya melepas Cole.
Pelatih sementara Persib, Herrie Setyawan, mengatakan Cole merupakan pesepakbola profesional. Meski jarang dimainkan Persib, dia selalu mengikuti latihan rutin yang digelar Persib.
"Tadi saya sudah komunikasi dan bilang mudah-mudahan Cole dapat tim yang baru. Dia pulang dulu ke Jakarta sekarang, rencananya besok dia langsung ke Inggris. Hari ini hari terakhir dia di Bandung, kemarin dua kali latihan dia tidak ada, dia menikmati suasana di Bandung" ujarnya.
Menurut Herrie, Cole memiliki kepribadian periang dan humoris. Selama berada di Persib, tak sekalipun dia menujukkan raut wajah marah. "Sikap profesional dia memang tampak, dipasang atau tidak dia tetap profesional, dia tetap berlatih. Dia tidak ada sikap ingin eksklusif," ucap dia.
AMINUDDIN A.S.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini