Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Bintang bola voli putra Indonesia, Rivan Nurmulki, memastikan dirinya tidak akan berpartisipasi dalam kompetisi bola voli Livoli Divisi Utama 2023 yang akan digelar di tiga kota mulai 6 November mendatang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Tidak dulu, ya. Saya off. Biarlah pemain muda yang bermain di Livoli,” kata Rivan saat dihubungi pada Rabu, 1 November 2023, seperti dikutip dari keterangan resmi tim media PP PBVSI.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Rivan terakhir kali tampil di Livoli pada tahun lalu di Magetan, Jawa Timur, ketika dia bermain bersama klubnya, Samator.
“Saya ingin fokus bermain di liga luar negeri. Sebaiknya pemain-pemain muda diberikan kesempatan bermain di kompetisi lokal agar berkembang,” ujar pemain asal Jambi ini.
Rivan merupakan produk binaan Samator. Dia telah membela klub asal Surabaya itu sejak 2013, baik di Livoli maupun Proliga. Bersama Samator, Rivan telah meraih banyak gelar juara, terutama di kedua kompetisi tersebut.
“Iya, benar. Rivan tidak akan bermain untuk Samator di Livoli kali ini,” kata manajer Samator, Hadi Sampurno.
Livoli Divisi Utama 2023 akan diselenggarakan mulai 6 November hingga 10 Desember 2023 di Tangerang, Banten; serta Magetan dan Kediri, Jawa Timur.