Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Bagi Thierry Henry, Gelar Liga Champions Masih Dalam Jangkauan Arsenal

Menurut Thierry Henry, peluang Arsenal untuk meraih gelar Liga Inggris tampaknya sudah habis. Bisa fokus sepenuhnya ke Liga Champions.

5 Maret 2025 | 22.48 WIB

Thierry Henry. REUTERS
Perbesar
Thierry Henry. REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Peluang Arsenal untuk meraih gelar Liga Inggris tampaknya sudah hampir musnah. Pergerakan tim Meriam London itu juga terhambat karena badai cedera pemain. Namun, bagi legenda Arsenal Thierry Henry, meraih juara Liga Champions masih dalam jangkauan The Gunners.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsenal meluluhlantakkan PSV Eindhoven 7-1 pada laga tandang di Philips Stadium pada hari di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Tim asuhan Mikel Arteta hampir pasti akan bertemu dengan juara bertahan Real Madrid atau Atletico Madrid di perempat final.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Jurrien Timber, pencetak gol pembuka Arsenal, mengatakan bahwa laga melawan PSV di Liga Champions itu adalah kesempatan bagi Arsenal untuk mengubah narasi setelah penampilan mengecewakan di Liga Primer. Penampilan gemilang di Stadion Philips tentu saja menunjukkan bahwa Arsenal belum habis.

Henry, pencetak gol terbanyak sepanjang masa Arsenal, yakin bahwa perburuan gelar Premier League hampir berakhir. Itu akan membuka kemungkinan klub asal Kota London itu untuk fokus sepenuhnya pada kompetisi Eropa. 

"Ya, mereka bisa (memenangkan Liga Champions)," kata Henry kepada CBS Sports Golazo. "Saya yakin itu, itulah mengapa saya mengatakannya. Saya hanya ingin mengatakan sekarang, tunjukkan kepada kami bahwa Anda bisa melakukannya melawan tim yang bagus, dan bangkit dengan pemain yang mereka miliki.”

“Saya tidak bermaksud tidak menghormati Eindhoven, saya benar-benar mengira itu akan sulit, terutama saat bermain tandang, tetapi mereka membuatnya tampak mudah. Saya pikir mereka bermain dengan sangat baik,” ucap pemain yang membela Arsenal pada laga final Liga Champions 2006 melawan Barcelona tersebut.

Arsenal akan sedikit dirugikan di perempat final dengan pertandingan kandang terlebih dahulu. Tetapi, Henry mengatakan penampilan melawan PSV seharusnya membuat mereka percaya diri. "Kita semua tahu bahwa Liga (Premier) sudah berakhir. Terlepas dari apakah sesuatu yang gila terjadi, tetapi yang ingin saya katakan adalah bahwa pertandingan ini mungkin dapat membantu untuk merasa percaya diri dalam kompetisi ini.”

“Pertandingan yang akan Anda hadapi setelahnya, Real Madrid atau Atletico. Kadang saya berpikir jalan menuju final kadang bisa membantu atau tidak, tetapi jika Anda ingin memenangkan kompetisi, Anda harus melewati tim-tim ini,” ujar Henry.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus