Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Beckham Putra Ingin Perkuat Persib Bandung di Piala AFC

Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra, berharap bisa memperkuat tim saat tampil di Piala AFC.

21 April 2022 | 14.35 WIB

Pesepak bola Persib Bandung Bruno Cunha Cantanhede (kanan) berselebrasi bersama rekannya Beckham Putra (kiri) usai mencetak gol ke gawang Madura United saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu (13/3/2022). Persib Bandung berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-2. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/hp.
Perbesar
Pesepak bola Persib Bandung Bruno Cunha Cantanhede (kanan) berselebrasi bersama rekannya Beckham Putra (kiri) usai mencetak gol ke gawang Madura United saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu (13/3/2022). Persib Bandung berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-2. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/hp.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang Persib Bandung Beckham Putra Nugraha sudah membuat ancang-ancang menghadapi kompetisi Liga 1 Indonesia. Ia mengatakan ingin meningkatkan penampilan bersama tim berjuluk Maung Bandung tidak hanya di Liga 1, tapi juga Piala AFC 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pemain berusia 20 tahun itu punya catatan cukup baik selama kompetisi BRI Liga 1 musim lalu. Ia bermain 22 kali bersama Persib dan mengemas 5 gol. Pada Liga 1 musim 2020, Beckham hanya tampil di dua laga. Sedangkan tahun sebelumnya tampil dalam empat pertandingan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Secara penampilan, memang musim kemarin sudah bertambah. Pastinya tidak hanya bertambah, tapi juga harus lebih baik agar bisa berkontribusi lebih besar terhadap tim," ujar Beckham mengutip situs resmi Persib Bandung, Kamis, 21 April 2022.

Beckham mengaku belum puas dengan penampilannya pada musim lalu. Oleh sebab itu, ia berharap bisa terus berkembang dan mengincar satu tempat dalam skuad Persib saat tampil di Piala AFC.

"Kita semua ingin berprogres.Semoga pencapaian tim musim depan juga lebih bagus karena kami akan main di Piala AFC. Pastinya, saya berharap bisa berkontribusi lagi untuk tim di sana," tuturnya.

Sebagai langkah menghadapi Liga 1 musim depan, Persib Bandung sudah mengagendakan latihan perdana pada 16 Mei 2022. Pelatih Persib, Robert Alberts, sudah meminta para pemain agar menyiapkan diri sepekan sebelum latihan perdana dimulai.

Robert berharap semua keperluan pemain Persib yang bersifat teknis bisa tuntas sebelum latihan perdana. "Ketika memulai latihan, semuanya bisa fokus ke latihan perdana," kata pelatih asal Belanda ini soal persiapan menuju Liga 1.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus