Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Inggris

Cedera Lengan, Kiper Tottenham Hugo Lloris Dibawa ke Rumah Sakit

Hugo Lloris mengalami cedera lengan saat Tottenham Hotspur melawan Brighton di Amex Stadium, Sabtu, 5 Oktober 2019.

5 Oktober 2019 | 22.09 WIB

Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris melakukan penyelamatan dari serangan pemain Newcastle United dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Wembley, London, 2 Februari 2019. REUTERS/Dylan Martinez
Perbesar
Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris melakukan penyelamatan dari serangan pemain Newcastle United dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Wembley, London, 2 Februari 2019. REUTERS/Dylan Martinez

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, dibawa ke rumah sakit karena cedera lengan yang dialami saat timnya melawan Brighton di Amex Stadium, Brighton, Sabtu, 5 Oktober 2019. Pada laga itu, Tottenham kalah 0-3 atas tuan rumah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Brighton langsung mencetak gol pada menit ke-3. Neal Maupay membobol gawang Lloris lewat sundulan memanfaatkan umpan silang dari sisi kiri Pascal Gross.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada saat itu, Lloris sempat berusaha menghalau bola tetapi gagal. Ketika itu, kapten Timnas Prancis itu terhempas jatuh ke gawang dengan lengan kirinya menumpu lebih dulu.

Kiper 32 tahun itu sempat mendapatkan perawatan di dalam lapangan sekitar lima menit sebelum dibawa keluar dengan tandu. Ia diberi oksigen saat di tandu meninggalkan Amex Stadium.

Dia kemudian dibawa ke ambulans yang bersiap di luar stadion. Lalu, dia bawa ke rumah sakit.

Paulo Gazzaniga, kiper cadangan Tottenham, masuk menggantikan Lloris pada menit ke-8. Tottenham kebobolan dua kali setelah Lloris keluar lapangan.

SKY SPORTS

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus