Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga Inggris pekan ke-34 pada Rabu malam waktu setempat atau Kamis dinihari WIB, 23 April 2025, akan menampilkan laga yang sangat penting: Arsenal menjamu Crystal Palace. Ini partai yang akan menentukan gelar juara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Liverpool akan bisa menjadi juara tanpa bertanding bila Arsenal kalah dalam pertandingan ini. Saat ini Liverpool memiliki 79 poin dari 33 laga. Dengan lima pertandingan tersisa, mereka unggul dua angka dari Arsenal. Karena itu, kegagalan The Gunners menang dalam laga ini akan membuat The Reds menjadi juara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pelatih Arsenal Mikel Arteta menegaskan timnya tak akan terlena meski mampu mengalahkan Crystal Palace dengan skor 5-1 pada pertemuan musim ini. "Maksud saya, untuk mendapatkan hasil seperti itu di Liga Primer, Anda harus melakukan banyak hal dengan benar. Kami harus mencoba menirunya. Namun sekali lagi, seperti yang saya katakan, lawannya sangat sulit," kata dia.
Arteta melihat, Palace memiliki catatan bagus ketika bertanding di kandang lawan. ”Terutama saat melawan lawan tertentu, itu mengesankan. Jadi besok kami harus bermain sangat baik," kata dia.
Arteta menilai pelatih Oliver Glasner telah melakukan pekerjaan yang luar biasa dan berhasil membawa Crystal Palace kini bersaing di papan tengah klasemen dan melaju ke semifinal Piala FA. "Saya rasa hal itu telah memberikan identitas yang sangat jelas bagi tim. Saya rasa hal itu telah memaksimalkan skuad dan kemampuan skuad tersebut. Dan mereka adalah lawan yang sangat tangguh," kata dia.
Crystal Palace saat ini menempati posisi ke-23 klasemen Liga Inggris dengan nilai 44.
Hasil dan Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-34
Rabu, 23 April 2025
Manchester City vs Aston Villa 2-1
Kamis, 24 April
02:00 Arsenal vs Crystal Palace.
Sabtu, 26 April 2025
18:30 Chelsea vs Everton
21:00 Brighton vs West Ham
21:00 Newcastle vs Ipswich
21:00 Southampton vs Fulham
21:00 Wolves vs Leicester.
Minggu, 27 April 2025
20:00 Bournemouth vs Manchester United
22:30 Liverpool vs Tottenham.
Klasemen Liga Inggris
No | Tim | Main | Gol | Poin |
1 | Liverpool | 33 | 75-31 | 79 |
2 | Arsenal | 33 | 61-27 | 66 |
3 | Manchester City | 34 | 66-43 | 61 |
4 | Nottingham Forest | 33 | 53-39 | 60 |
5 | Newcastle United | 33 | 62-44 | 59 |
6 | Aston Villa | 34 | 54-49 | 57 |
7 | Chelsea | 33 | 58-40 | 57 |
8 | AFC Bournemouth | 33 | 52-40 | 49 |
9 | Fulham | 33 | 48-45 | 48 |
10 | Brighton | 33 | 53-53 | 48 |
11 | Brentford | 33 | 56-50 | 46 |
12 | Crystal Palace | 33 | 41-45 | 44 |
13 | Everton | 33 | 34-40 | 38 |
14 | Manchester United | 33 | 38-46 | 38 |
15 | Wolverhampton | 33 | 48-61 | 38 |
16 | Tottenham | 33 | 61-51 | 37 |
17 | West Ham United | 33 | 37-55 | 36 |
18 | Ipswich Town | 33 | 33-71 | 21 |
19 | Leicester City | 33 | 27-73 | 18 |
20 | Southampton FC | 33 | 24-78 | 11 |
.
Pilihan Editor: Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 setelah Barcelona Kalahkan Mallorca 1-0