Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Italia

Hasil Coppa Italia: Fiorentina Lolos ke Semifinal, Kalahkan Bologna Lewat Adu Penalti

Fiorentina lolos ke semifinal Coppa Italia 2023-2024, Rabu dinihari, 10 Januari 2023. Mereka menyingkirkan Bologna lewat adu penalti.

10 Januari 2024 | 06.18 WIB

Fiorentina. REUTERS/Jennifer Lorenzini
material-symbols:fullscreenPerbesar
Fiorentina. REUTERS/Jennifer Lorenzini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Fiorentina lolos ke semifinal Coppa Italia 2023-2024, Rabu dinihari, 10 Januari 2023. Mereka menyingkirkan Bologna lewat adu penalti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kedua tim bermain 0-0 hingga babak perpanjangan waktu dalam pertandingan di  Stadio Artemio Franchi, Florence. Fionrentina akhirnya menang adu penalti dengan skor 5-4.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Satu-satunya pemain Bologna yang gagal mencetak gol dari titik penalti adalah Stefan Posch. Tembakanya melambung di atas mistar gawang.

Pertandingan berlangsung ketat. Bologna, yang menyingkirkan juara bertahan Inter Milan di babak sebelumnya, lebih mendominasi penguasaan bola, mencapai 62 persen. Namun, peluang kedua tim relatif imbang, 5 berbanding 5, yang semuanya gagal berbuah gol.

Di babak semifinal Coppa Italia, yang akan berlangsung memakai format kandang dan tandang, Fiorentina masih menanti lawan. Mereka akan menghadapi Milan atau Atalanta, yang akan berhadapan Rabu malam ini.

Dalam laga semifinal lainnya, malam ini, Lazio akan menjamu AS Roma. Sedangkan Kamis malam, Juventus bermain melawan Frosinone di kandang.

Perempat Final Coppa Italia 2023-2024

Hasil

Fiorentina vs Bologna 0-0 (Fiorentina menang adu penalti 5-4).

Jadwal

Kamis dinihari, 11 Januari 2024
00:00 Lazio vs AS Roma 
03:00 AC Milan vs Atalanta 

Jumat dinihari, 12 Januari 2024
03:00 Juventus vs Frosinone.

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus