Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Laga Chelsea vs Manchester City pada pekan ke-12 Liga Inggris berakhir imbang. Pertandingan yang berlangsung di Stamford Bridge, London, pada Minggu, 12 November 2023, berakhir dengan skor 4-4.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pertandingan berlangsung dalam tempo cepat sejak awal babak pertama. Pada 10 menit awal, Chelsea lebih banyak mengancam pertahanan Manchester City meski tidak menciptakan peluang matang untuk mencetak gol.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Chelsea justru mendapat petaka terlebih dulu. Setelah tinjauan VAR, pada menit ke-21, Marc Cucurela dianggap wasit melakukan pelanggaran oleh wasit Anthony Taylor di kotak penalti. Erling Haaland yang menjadi algojo tendangan penalti tak menyia-nyiakan peluang untuk membawa The Citizens unggul 1-0.
Keunggulan City tak bertahan lama. Pada menit ke-29, Thiago Silva berhasil menyambut tendangan sudut Conot Gallagher. Tandukan pemain asal Brasil itu tak mampu dihalau kiper Ederson Soares. Skor imbang 1-1.
Man City berusaha mengembalikan keunggulan. Pada mneit ke-34, Phil Foden memiliki peluang setelah menerima operan di batas kotak penalti. Namun, tendangannya melebar tipis di tiang kiri gawang.
Chelsea justru berbalik memimpin pada menit ke-37. Raheem Sterling menerima sebuah operan di kotak penalti dan melepaskan tendangan mendatar ke arah gawang City. Skor 2-1 untuk Chelsea.
Pada menit ke-42, Haaland memiliki peluang mencetak gol. Namun, tendangannya masih mampu digagalkan kiper Robert Sanchez. Menjelang turun minum, tim Biru Langit berhasil mencetak gol penyeimbang melalui Manuel Akanji yang berhasil menerima umpan Bernardo Silva. Bola berhasil masuk ke sisi kiri gawang Sanchez. Skor 2-2 bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Man City tampil dominan. Baru dua menit berjalan, tim asuhan Pep Guardiola berbalik unggul setelah Haaland mencetak gol keduanya. Ia berhasil memaksimalkan umpan Julian Alvarez dan, dengan cepat, melepaskan tembakan yang tak mampu dihalau Sanchez.
Chelsea berusaha mengambil inisiatif serangan. Pelatih Mauricio Pochettino mengganti Enzo Fernandez dengan Mykhailo Mudryk dan Reece James dengan Malo Gusto. Pergantian tersebut efektif. Pada menit ke-67, Nicolas Jackson berhasil mencetak gol penyeimbang setelah memanfaatkan bola liar hasil tendangan Mudryk.
Pada menit ke-86, Rodri berhasil memecah kebuntuan City. Ia melakukan tembakan dari sisi luar kotak penalti. Tendangannya berubah arah setelah membentur kaki Thiago Silva sehingga kiper Sanchez tak mampu berbuat banyak menghalaunya. Skor berubah menjadi 4-3 untuk Man City.
Drama terjadi pada masa injury time ketika laga nyaris berakhir untuk kemenangan City. Pada menit ke-92, Ruben Dias melakukan pelanggaran di kotak penalti lewat sebuah sliding tackle terhadap Armando Broja. Cole Palmer, yang ditunjuk sebagai algojo, berhasil membuat laga menjadi imbang kembali 4-4.
Laga berlangsung cepat dan keras hingga 10 menit masa injury time berakhir. Namun, tak ada gol tercipta. Hasil imbang membuat Man City berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan 28 poin unggul satu poin dari rival terdekat, Liverpool dan Arsenal. Chelsea berada di peringkat ke-10 dengan 16 poin.
Susunan Pemain Utama
Chelsea: Robert Sanchez, Reece James, Disasi, Thiago Silva, Marc Cucurella, Enzo Fernandez, Conor Gallagher, Moses Caicedo, Cole Palmer, Raheem Sterling, Nicolas Jackson
Pelatih Mauricio Pochettino
Manchester City: Ederson, Kyle Walker, Manuel Akanji, Ruben Dias, Josko Gvardiol, Rodri, Bernardo Silva, Jeremy Doku, Phil Foden, Julian Alvarez, Erling Haaland
Pelatih: Pep Guardiola
Klasemen Liga Inggris