Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Hasil - Klasemen Liga 1 Pekan Ke-26: PS Tira Vs PSIS Semarang 0-1

PSIS Semarang berhasil meraih kemenangan 1-0 di kandang PS Tira, Stadion Sultan Agung, Bantul, dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-26.

17 Oktober 2018 | 17.30 WIB

Para pemain PSIS Semarang melakukan selebrasi. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Perbesar
Para pemain PSIS Semarang melakukan selebrasi. ANTARA/Aditya Pradana Putra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - PSIS Semarang berhasil meraih kemenangan 1-0 di kandang PS Tira, Stadion Sultan Agung, Bantul, dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-26, Rabu, 17 Oktober 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kemenangan itu dipastikan oleh gol Bruno Silva pada menit ke-41, memanfaatkan assist dari Ibrahim Conteh. Ini menjadi gol yang kesembilan yang dicetak Silva di musim ini atau yang kelima dalam tujuh laga terakhir.

Kemenangan PSIS tak lepas dari kecemerlangan kiper Jandia Eka Putra. Dalam laga itu ia melakukan 9 penyelamatan.

Bagi PSIS, kemenangan ini menjadi yang kedua diraih secara beruntun, setelah sebelumnya menekuk Barito Putera 1-0. Kini mereka menempati posisi 10 dengan nilai 33.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

PS Tira, yang sebelumnya menang 2-0 atas Bhayangkara FC, kini menempati posisi ke-16 klasemen dengan nilai 28.

Hasil Liga 1 Rabu
PS Tira 0-1 PSIS Semarang

Jadwal berikutnya
Kamis, 18 Oktober 2018
Sriwijaya FC vs PSMS Medan | 15:30 WIB (Indosiar)

Jumat, 19 Oktober 2018
Mitra Kukar vs Bhayangkara FC | 15:30 WIB
Borneo FC vs PSM Makassar | 15:30 WIB (Indosiar)
Persija vs Persela | 18:30 WIB (ditunda)
Barito vs Perseru | 18:30 WIB (O Channel)

Sabtu, 20 Oktober 2018
Arema FC vs Bali United | 15.30 (Indosiar)
Madura Utd vs Persipura | 18:30 WIB (O Channel)
Persib vs Persebaya | 18:30 WIB (Indosiar).

Top Skor Liga 1
16 gol: David da Silva (Persebaya)
15 gol: Fernando Rodriguez (Mitra Kukar)
14 gol: Ezechiel Ndouasel (Persib Bandung), Aleksandar Rakic (PS Tira)
12 gol: Loris Arnaud (Persela Lamongan)
11 gol: Marcel Sacramento (Barito Putera)
10 gol: Samsul Arif (Barito Putera), Stefano Lilipaly (Bali United), Douglas Packer (Barito Putera), Marci Simic (Persija), Nur Hari Yulianto (PSIS).

Klasemen Liga 1 

 
NoTimMainGolPoin
1.Persib Bandung2539:2445
2.PSM Makassar2539:3044
3.Persija Jakarta2536:2642
4.Bali United2535:2840
5.Bhayangkara FC2533:3239
6.Madura United2534:3239
7.Borneo FC2535:3238
8.Barito Putera2541:4036
9.Persipura 2536:3034
10.PSIS Semarang2628:3333
11.Persela 2538:3732
12.Arema FC2534:3231
13.Sriwijaya FC2536:4030
14.Persebaya2538:3829
15.Mitra Kukar2534:4529
16.PS TIRA2533:4828
17.Perseru Serui2521:2927
18.PSMS Medan2431:4524
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus