Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Barcelona hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Chelsea dalam laga pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu dinihari WIB. Lionel Messi menjadi penyumbang gol Barca sekaligus mencetak gol pertamanya ke gawang Chelsea dalam 9 laga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Messi mencetak golnya pada menit ke-75, untuk menyamakan kedudukan setelah The Blues unggul lewat gol Willian pada menit ke-62. Ia mendapat umpan dari Andres Iniesta melepaskan tembakan mendatar melewati kiper Thibaut Courtois.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Barcelona dominan dalam penguasaan bola, mencapai 68 persen. Tapi, kedua tim sama-sama hanya melakukan dua tembakan terarah.
Pada laga lainnya, Bayern Munchen berhasil menempatkan satu kakinya di perempat final. Mereka berhasil menang 5-0 atas Besiktas di Allianz Arena.
Die Roten diuntungkan dengan kondisi Besiktas yang kehilangan seorang pemainnya, Domagoj Vida, sejak menit ke-16.Thomas Mueller dan Robert Lewandowski masing-masing mencetak dua gol dan satu gol lainnya dicetak Kingsley Coman.
Bayern kini sangat berpeluang lolos karena hanya butuh hasil seri, bahkan bisa kalah 4-0, saat menjalani laga kedua babak 16 Liga Champions ini, pada 14 Maret. Pada tanggal sama, Barcelona harus menang untuk bisa lolos saat menjamu Chelsea.
REUTERS