Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Jadwal Inter Miami vs Colorado Rapids di MLS, Kehadiran Lionel Messi Jadi Pertanyaan

Inter Miami akan menghadapi Colorado Rapids pada lanjutan Liga Sepak Bola Amerika Serikat atau Master League Soccer (MLS).

6 April 2024 | 12.20 WIB

Pemain Inter Miami Lionel Messi berusaha melewati pemain Real Salt Lake Diego Luna di stadion Chase, Florida, 22 Februari 2024. Mandatory Credit: Sam Navarro-USA TODAY Sports
Perbesar
Pemain Inter Miami Lionel Messi berusaha melewati pemain Real Salt Lake Diego Luna di stadion Chase, Florida, 22 Februari 2024. Mandatory Credit: Sam Navarro-USA TODAY Sports

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Inter Miami akan menghadapi Colorado Rapids pada lanjutan Liga Sepak Bola Amerika Serikat atau Master League Soccer (MLS) di Chase Stadium pada Minggu, 7 April 2024, pada pukul 06.30 WIB. Ketersediaan Lionel Messi mendapatkan sorotan dalam pertandingan tersebut. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Inter Miami, yang telah mengantongi tiga kemenangan, dua hasil seri, dan dua kekalahan musim ini, masih diselimuti tanda tanya soal kondisi terkini Messi. Bintang asal Argentina tersebut mengalami cedera hamstring. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penggemar Miami berharap Messi akan kembali ke lapangan ketika menghadapi Colorado Rapids. Messi belum bermain sejak 13 Maret, ketika ia tampil selama 50 menit dalam pertandingan Piala Champions Inter Miami melawan Nashville SC sebelum meninggalkan lapangan karena cedera.

Dia dianggap bisa menjadi penentu saat Inter Miami menjamu tim kuat asal Meksiko, Monterrey di Piala Champions. Namun, Messi juga absen dan Monterrey berhasil mengejutkan Miami dengan kemenangan 2-1. Monterrey mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-89.

“Kami sudah mengatakan Leo akan bermain, tetapi dia belum siap bermain. Itu akan menimbulkan risiko yang terlalu besar,” kata pelatih Miami Gerardo Tata Martino, sebelum pertandingan menghadapi Colorado Rapids, dikutip dari Reuters

“Dia merasa lebih baik setiap hari, dan kami akan mengevaluasi kembali untuk pertandingan Colorado dan leg kedua melawan Monterrey minggu depan,” ucap mantan pelatih Messi di Barcelona tersebut.

Messi mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan untuk mengawali musim reguler MLS 2024. Rekan setimnya Luis Suarez telah mencetak lima gol, termasuk satu-satunya gol Miami saat bermain imbang 1-1 dengan New York City FC pekan lalu.

Ini akan menandai pertandingan pertama Rapids melawan Miami sejak Miami memasuki liga pada tahun 2020. Pelatih Colorado Chris Armas perlu mempersiapkan para pemainnya untuk semua kemungkinan. "Saya tidak yakin persis bagaimana susunan pemainnya. Kami tahu mereka telah melakukan hal yang berbeda," kata Armas. 

“Tiga di belakang, empat di belakang, dengan Messi, tanpa Messi, namun terlepas dari itu, mereka adalah tim yang sangat bagus dan bahkan tim yang lebih baik di kandang sendiri,” kata dia menambahkan.

Rapids bernasib lebih baik dibandingkan tahun lalu. Mereka finis terakhir di Wilayah Barat. Mereka meraih kemenangan mendebarkan 3-2 atas tim favorit Los Angeles FC pekan lalu. Pemain baru Djordje Mihailovic mencetak dua gol pertamanya untuk Colorado pada menit ke-83 dan 89 untuk memimpin tim membalikkan keadaan.

Penyerang Rapids Jonathan Lewis (lutut) dan gelandang Jasper Loffelsend (hamstring) diperkirakan akan absen pada pertandingan menghadapi Inter Miami. Gelandang Connor Ronan (lutut) akan absen setidaknya satu bulan lagi.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus