Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Spanyol

Ketika Putra Messi Lebih Memilih Liverpool Ketimbang Barcelona

Putra Lionel Messi, Mateo Messi Roccuzzo, memilih Liverpool ketimbang Barcelona.

6 Juni 2019 | 18.00 WIB

Linel Messi bersama tiga putranya: Thaigo, Mateo, dan Ciro. (instagram/@leomessi)
Perbesar
Linel Messi bersama tiga putranya: Thaigo, Mateo, dan Ciro. (instagram/@leomessi)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Putra Lionel Messi, Mateo Messi Roccuzzo, memilih Liverpool ketimbang Barcelona. Hal itu ia sampaikan dengan penuh percaya diri kepada Sang Ayah. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Messi, seperti dilansir laman berita olahraga Sportbible, mengatakan bahwa putra kecilnya yang baru berumur tiga tahun suka mengolok-olok kekalahan Blaugrana dari Liverpool di semifinal Liga Champions 2018/19. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kapten Barcelona itu berkisah kala bermain sepak bola di rumah bersama Mateo, Mateo lebih memilih klub Liverpool karena berhasil keluar sebagai pemenang.

"Kami bermain sepak bola di rumah dan saat akan melakukan tendangan penalti, Mateo berkata kepada saya, 'Kamu Barca, aku Liverpool yang akan mengalahkanmu," ujar pemain timnas Argentina tersebut sambil tertawa. 

Tak berhenti di sana, Mateo juga menggoda sang ayah serta saudara laki-lakinya, Thiago Messi Roccuzzo, dengan mengakui bahwa dirinya siap membela Real Madrid. 

"Saat kami melihat pertandingan Real Madrid, Mateo dengan lantang menyatakan dukungannya kepada Los Blancos. Anak saya Thiago jelas tak suka dengan sikap Mateo. Tapi, si kecil justru semakin keras menyerukan dukungannya terhadap Madrid," kata Messi. 

Seperti diketahui, Real Madrid merupakan rival sejati bagi klub Lionel Messi, Barcelona, di LaLiga Spanyol.

INDOSPORT

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus