Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Klasemen Piala Dunia U-17 2023 Jumat 17 November: Brasil, Argentina, Iran, dan Jepang Lolos ke 16 Besar

Timnas Brasil, Argentina, Iran, dan Jepang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Jumat, 17 November. Kini sudah ada 15 tim yang melaju.

17 November 2023 | 21.42 WIB

Pesepak bola Timnas Brazil Da Mata melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Inggris dalam penyisihan Grup C Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium, Jakarta, Jumat 17 November 2023. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Perbesar
Pesepak bola Timnas Brazil Da Mata melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Inggris dalam penyisihan Grup C Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium, Jakarta, Jumat 17 November 2023. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Brasil, Argentina, Iran, dan Jepang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Jumat, 17 November. Kini sudah ada 15 tim yang melaju.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Timnas Brasil lolos setelah mengalahkan Inggris 2-1. Mereka melaju sebagai runner-up C denga nilai 6, kalah selisih gol dari Inggris. Dari grup sama Iran juga lolos sebagai peringkat ketiga terbaik setelah mengalahkan Kaledonia Baru 5-0.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jepang melaju sebagai peringkat ketiga terbaik dari Grup D. Mereka berhasil mengalahkan Senegal 2-0. Argentina, yang menang 4-0 atas Polandia, lolos sebagai juara grup ini. Sedangkan Senagal jari runner-up.

Juara dan runner-up terbaik berhak lolos ke babak 16 besar, ditemani empat peringkat ketiga terbaik dari enam grup.

Rekap Hasil Piala Dunia U-17 2023, Jumat, 17 November:

Grup C
Inggris vs Brasil 1-2
Iran vs Kaledonia Baru 5-0.

Grup D
Senegal vs Jepang 0-2
Polandia vs Argentina 0-4.

Klasemen Grup C



Klasemen Grup D

Klasemen Peringkat 3 Terbaik

No Grup NegaraMain Gol Poin 
1CIran3+56
2DJepang3+16
3BUbekistan304
4AIndonesia3−22
5FMeksiko2−21
6EKorea Selatan2−30


Timnas U-17 Indonesia, yang kalah 1-3 dari Maroko pada Kamis malam, masih menempati posisi keempat klasemen peringkat 3. Namun, posisinya di ujung tanduk. Tim Garuda Muda akan tersingkir bila ada pemenang di laga Meskikso vs Selandia Baru dan Korea Selatan vs Burkina Faso, Sabtu, 18 November. 

Indonesia hanya akan lolos bila kedua laga itu imbang, dengan  dengan skor untuk Meskiko vs Selandia Baru haru 0-0.

Daftar tim yang sudah lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023:

1. Maroko
2. Ekuador
3. Spanyol
4. Mali
5. Uzbekistan
6. Inggris
7. Senegal
8. Prancis
9. Amerika Serikat
10. Jerman
11. Venezuela
12.  Brasil
13. Jepang
14. Iran
15. Argentina.

Pilihan Editor: Pemain Argentina Kritik Rumput JIS

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus