Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu pemain andalan Bayern Munich, Franck Ribery, mengatakan kepada media, timnya tidak takut menghadapi Liverpool dalam laga Liga Champions di Allianz Arena, Rabu pekan depan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Juara Bundesliga ini, sebelumnya, ditahan imbang 0-0 oleh tim asuhan Jurgen Klopp pada leg pertama di Anfield. Oleh karena itu, pertandingan pekan depan di kandang sendiri akan dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh Bayern Munich untuk meraih kemenangan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Liverpool, saat ini, berjuang keras menjadi yang terbaik pada 2019. Namun klub yang dijuluki Reds ini hanya memenangkan empat kali dari 11 pertandingan di semua kompetisi, serta gagal menciptakan gol di tiga pertandingan dari empat laga terakhir.
Sementara itu, Bayern telah memenangkan semua laga yang dilakoni kecuali dua dari 11 pertandingan. Mereka menggulung Borussia Monchengladbach 5-1, Sabtu lalu. Kemenangan ini membuat posisinya naik ke peringkat pertama di Bundesliga bersama Borussia Dortmund.
Menanggapi pertandingan pekan depan dengan tamunya, Liverpool, pemain ini menyatakan bersamangat untuk mengalahkan sehingga maju babak perempat final.
"Pertandingan melawan Liverpool sangat penting. Saya benar-benar termotivasi," katanya kepada Bild. "Ini sangat spesial. Ketika Anda bermain di Liga Champions, Anda akan merasakan nuansa berbeda."
"Kami dalam kondisi bagus dan kami bermain di kandang sendiri. Liverpool memiliki kekuatan, tetapi kami adalah Bayern. Kami memiliki kepercayaan diri sangat tinggi dalam penampilan dan kami tidak takut dengan Liverpool," tegasnya.
Ribery kemungkinan akan diturunkan saat melawan Liverpool setelah Kingsley Coman masih dalam keadaan cedera. Pemain berusia 35 tahun ini bermain 18 kali dari seluruh pertandingan. Meskipun demikian, dia menyatakan tidak memiliki masalah dengan pelatih Niko Kovac.
LIVE SCORE