Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Italia

Monitor VAR Mati di Laga Bologna vs Juventus, Juan Cuadrado: Saya Pikir Itu Bukan Kebetulan

Laga Bologna vs Juventus dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-32 berakhir imbang 1-1.

1 Mei 2023 | 19.45 WIB

Pemain Juventus Juan Cuadrado. REUTERS/Massimo Pinca
Perbesar
Pemain Juventus Juan Cuadrado. REUTERS/Massimo Pinca

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain Juventus Juan Cuadrado mengaku kecewa dengan hasil imbang 1-1 yang diraih timnya saat menghadapi Bologna dalam lanjutan pekan ke-32 Liga Italia, Senin dinihari WIB, 1 Mei 2023. Ia juga kesal karena monitor VAR di laga tersebut tidak berfungsi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Penting bagi kami untuk memenangkan pertandingan. Ada sejumlah penyesalan, kami menciptakan banyak peluang tapi akhirnya kami kurang tajam di kotak penalti," ujarnya kepada DAZN dikutip dari Football Italia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Kami juga sedikit marah karena untuk level olahraga seperti ini, mengetahui monitor (VAR) tidak berfungsi itu merusak semua pekerjaan yang kami lakukan di lapangan," kata Juan Cuadrado menambahkan.

Pemain asal Kolombia itu menilai ada sejumlah pelanggaran yang seharusnya terjadi, namun luput dari pandangan wasit. Situasi tersebut dianggap telah menyulitkan dan merugikan Juventus.

Sejak awal, ofisial pertandingan dikabarkan sudah memberi tahu pelatih kedua tim bahwa monitor VAR yang ada di pinggir lapangan tidak dapat digunakan. Akibatnya wasit utama Simone Sozza tak bisa melihat tayangan ulang ketika terjadi insiden.

Pertandingan Bologna vs Juventus dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-32, Senin dinihari WIB, 1 Mei 2023. Football Italia

Pada menit ketujuh terjadi insiden di kotak penalti Juventus kala Danilo dianggap melanggar Riccardo Orsolini. Sebelum keputusan diambil, umumnya wasit VAR pada pertandingan ini, Paolo Silvio Mazzoleni akan meminta Sozza melihat tayangannya ulangnya lewat monitor di pinggir lapangan.

Namun karena monitornya mati, wasit VAR langsung membuat keputusan dengan menunjuk titik putih untuk Bologna. Orsolini yang menjadi eksekutor pun tak menyia-nyiakannya.

Kondisi ini membuat para pemain Juventus geram. Cuadrado bahkan menuduh bahwa matinya monitor VAR dalam pertandingan tersebut bukan sebuah hal yang tidak disengaja.

"Saya pikir itu (monitor VAR mati) bukan lah sebuah kebetulan karena terlalu banyak insiden yang merugikan kami. (Akan tetapi) kami harus melanjutkan pertandingan dan wasit juga manusia sehingga mereka bisa membuat kesalahan," ujarnya.

Juventus juga sempat mendapat hadiah penalti pada menit ke-30 lewat keputusan VAR. Awalnya pelanggaran Jhon Lucumi terhadap Arkadiusz Milik dianggap wasit Sozza berada di luar kotak terlarang. 

Namun setelah melalui peninjauan ulang oleh wasit VAR Mazzoleni, keputusan diubah dan penalti diberikan untuk Juventus. Milik yang menjadi algojo gagal mengeksekusinya dengan baik, tetapi dia berhasil membayar kegagalan tersebut dengan gol penyama kedudukan pada menit ke-60.

Randy Fauzi Febriansyah

Jurnalis olahraga Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus