Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

sepakbola

Prediksi Portugal vs Polandia di UEFA Nations League Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Susunan Pemain

Duel Portugal vs Polandia akan tersaji pada pertandingan UEFA Nations League 2024-2025 pada Sabtu, 16 November 2024, pukul 02.45 WIB.

15 November 2024 | 16.49 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Portugal vs Polandia akan tersaji pada pertandingan UEFA Nations League 2024-2025. Laga ini akan berlangsung di Stadion Do Dragao, Sabtu, 16 November 2024, pukul 02.45 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Portugal saat ini masih menjadi pemimpin klasemen sementara UEFA Nations League A1 dengan koleksi 10 poin. Tim berjuluk Seleccao memperoleh hasil tiga kemenangan, sekali imbang, dalam empat laga yang telah mereka jalani.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada pertandingan keempat UEFA Nations League 2024-2025, Skotlandia menjadi tim yang mempu menaan Portugal. Kala itu The Tartan Army menahan gempuran Portugal, dalam laga yang berakhir dengan skor 0-0.

Ini akan menjadi pertemuan kedua antara Portugal dan Polandia pada pertandingan UEFA Nations League 2024-2025. Pada pertandingan Oktober 2024 lalu, Portugal berhasil membungkam Polandia dengan skor 3-1. Kala itu, gol Portugal diceploskan oleh Bernandro Silva, Cristiano Ronaldo, dan gol bunuh diri Jan Bednarek. Kini Portugal akan menghadapi Polandia di kandang sendiri, membuat mereka lebih diunggulkan.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Portugal: Roberto Martinez kemungkinan akan mengandalkan duet Ruben Dias dan Goncalo Inacio di sektor belakang. Cristiano Ronaldo juga masih dapat diandalkan untuk mencetak gol di laga ini.

Polandia: Pada laga ini Robert Lewandowski tak bisa diturunkan karena cedera, begitu juga Arkadiusz Milik. Lini depan kemungkinan akan dipercayakan kepada Karol Swiderski dan Krzysztof Piatek.

Perkiraan Susunan Portugal vs Polandia

Portugal (4-3-3): Costa; Dalot, Antonio Silva, Araujo, Mendes; Bernardo Silva, Joao Neves, Fernandes; Neto, Ronaldo, Leao

Pelatih: Roberto Martinez

Polandia (3-5-2): Bulka; Piatkowski, Bednarek, Kiwior; Frankowski, Sebastian Szymanski, Moder, Zielinski, Zalewski; Piatek, Swiderski

Pelatih: Michal Probierz

Head to Head

  • Portugal memiliki catatan sejarah yang mengesankan melawan Polandia. Portugal telah memenangkan tujuh dari 14 pertandingan antara kedua tim, sedangkan Polandia hanya menang tiga kali.
  • Portugal tidak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi di panggung internasional. Kekalahan sebelumnya terjadi melalui adu penalti di tangan Prancis di perempat final Euro 2024.
  • Portugal hanya mencatat satu clean sheet selama rekor tak terkalahkan mereka dalam empat pertandingan terakhir, dengan satu-satunya hasil tersebut terjadi pada satu-satunya hasil imbang mereka selama periode ini dalam hasil imbang 0-0 melawan Skotlandia.
  • Polandia tidak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir di semua kompetisi. Kemenangan sebelumnya di panggung internasional terjadi dengan skor 3-2 melawan Skotlandia di UEFA Nations League pada bulan September.

Rekor 5 Pertemuan Terakhir

12/10/2024 Polandia 1-3 Portugal - UEFA Nations League
20/11/2018 Portugal 1-1 Polandia - UEFA Nations League
11/10/2018 Polandia 2-3 Portugal - UEFA Nations League
30/06/2016 Polandia 1-1 Portugal (pen 3-5) - Euro 2016
29/02/2012 Polandia 0-0 Portugal 0 Persahabatan

Prediksi Portugal vs Polandia

Portugal memiliki tren bagus saat menghadapi Polandia. Cristiano Ronaldo masih akan memimpin lini serang Selecao, sedangkan Polandia harus kehilangan kapten Robert Lewandowski. Portugal menjadi tim yang lebih baik di atas kertas dan kemungkinan besar akan keluar sebagai pemenang laga ini.

SKOR.ID | SPORTSKEEDA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus