Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

sepakbola

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

Warganet meramaikan akun Instagram SC Heerenveen dengan hujatan usai Thom Haye gagal gabung Como 1907.

18 September 2024 | 12.24 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Warganet menyerbu kolom komentar akun Instagram SC Heerenveen imbas pengakuan mantan pemainnya, Thom Haye yang gagal bergabung dengan Como 1907. Mereka menghujani beberapa unggahan terakhir akun tersebut dengan berbagai komentar bernada hujatan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Haye sebelumnya blak-blakan mengungkapkan kekecewaannya kepada SC Heerenveen karena tidak mengizinkannya bergabung dengan Como 1907. Ia sebenarnya sudah ingin pindah, namun pihak klub tidak mencapai kesepakatan karena meminta harga yang terlalu tinggi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saya harus jujur, itu yang paling menyakitkan bagi saya. Itu benar-benar transfer impian. Kontrak saya juga habis. Fakta bahwa Heerenveen tidak mengizinkan saya untuk pindah benar-benar menyakitkan," ujar dia kepada ESPN dikutip dari Voetbalprimeur.

Kontrak Haye bersama Heerenveen sebelumnya habis pada Juni 2024. Namun, dalam periode bursa transfer musim dingin yang dibuka pada awal tahun, Como 1907 dikabarkan berminat untuk mendatangkan gelandang Timnas Indonesia tersebut.

Negosiasi pun berlangsung, tetapi kata sepakat tidak pernah tercapai. Haye mengklaim bahwa Heerenveen meminta harga yang terlalu tinggi kepada klub milik Djarum itu.

Akhirnya bursa transfer musim dingin ditutup dan kontrak Haye habis pada Juni 2024. Setelah itu, pemain berdarah Solo sempat menganggur beberapa bulan. Bahkan, ketika membela Timnas Indonesia dalam agenda putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia awal September lalu, statusnya masih tanpa klub.

Beberapa klub sempat dirumorkan bakal menjadi pelabuhan terbaru pemain berusia 29 tahun, salah satunya NAC Breda. Namun, Haye kemudian berlabuh ke klub Eredivisie atau Liga Belanda lainnya, yakni Almere City pada Jumat, 13 September 2024. Ia sepakat menandatangani kontrak hingga musim panas 2025.

Mengetahui kabar tersebut, warganet menyerbu akun Instagram SC Heerenveen. Mereka meramaikan beberapa unggahan terakhir klub dengan hujatan dan meminta masyarakat Indonesia untuk tidak lagi mengikuti klub berjuluk Pride of Friesland tersebut.

Beberapa komentar yang dilontarkan warganet dalam kolom komentar unggahan akun Instagram SC Heerenveen adalah sebagai berikut: "Sc herenven tanpa profesor Thom Haye hanya sekelas bayangkara," tulis @ali_mushofi. "Sekarang kalian tanpa prof Thom Haye jadi tim lemah sekali," tulis @vendique.

"KLUB SUSU BENDERA JANGAN ANDA SESUKA HATI NAHAN2 PEMAIN YA....," tulis @qulhu_ghenni. "Fans SC Heerenveen dari lahir, tp sekarang udah ngga lagi. Sori unfooll dulu sebelum rame ye," tulis @setyabuddi. "Mana nih yang laen woyy, gw dah nyampai sini nih, unfollow dulu sebelum mampir ke sini," tulis @yowes.suwun.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus