Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Bintang Brasil Neymar mengisyaratkan kemungkinan akan pensiun dari tim nasional setelah negaranya tersingkir oleh Kroasia di Piala Dunia 2022. Brasil harus mengakui keunggulan finalis Piala Dunia 2018 itu di babak perempat final setelah kalah lewat adu penalti pada Sabtu dinihari, 9 Desember 2022.
Pemain berusia 30 tahun itu mengatakan tidak akan menjamin 100 persen akan bermain kembali untuk Timnas Brasil. "Saya tidak menutup pintu apa pun di tim nasional, tetapi saya juga tidak menjamin 100 persen akan kembali," ujar Neymar setelah pertandingan Kroasia vs Brasil yang dikutip AFP.
"Saya perlu berpikir lebih banyak tentang ini. Tentang apa yang tepat untuk saya dan untuk tim nasional," kata pemain Paris Saint-Germain ini
Dalam pertandingan ini, Neymar berhasil menyamai rekor 77 gol milik Pele untuk Timnas Brasil. Gol tersebut sempat memberi harapan kepada para pendukung, tapi Kroasia berhasil membalas lewat aksi Bruno Petkovic untuk menyamakan kedudukan beberapa menit kemudian.
Pada babak adu penalti, Neymar tidak menjadi penendang. Tendangan pemain depan Brasil, Rodrygo, bisa dimuntahkan oleh kiper Dominik Livakovic. Sementara tendangan penentu dari Marquinhos malah membentur tiang. Sementara Kroasia berhasil mencetak empat gol untuk memenangkan adu penalti 4-2.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Perjalanan Brasil di pentas Piala Dunia dalam tiga edisi terakhir tidak cukup bagus. Padahal tim asuhan Tite ini menjadi salah satu favorit untuk merebut kembali trofi Piala Dunia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pada Piala Dunia 2014 di mana mereka menjadi tuan rumah, Timnas Jerman membantai Brasil dengan skor 7-1 di babak semifinal. Empat tahun kemudian di Rusia, giliran Timnas Belgia yang menyingkirkan mereka di babak perempat final.
Atas hasil tersebut, Kroasia akan menghadapi Argentina di babak semifinal. Sebelumnya, Timnas Argentina menang dramatis dari Belanda lewat adu penalti setelah di waktu normal laga berjalan dengan skor 2-2.
Sementara dua tiket semifinal lainnya akan diperebutkan oleh empat tim lainnya. Mereka yang akan bertanding pada Sabtu, 9 Desember 2022 ialah Inggris vs Prancis dan Maroko vs Portugal.