Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Poin penting
Andini Weningtyas Effendi berhasil renang melintasi Selat Bosphorus, Turki, sejauh sekitar 6,5 kilometer.
Renang menjadi sarana healing dan emotional release bagi Andini.
Andini berencana renang sejauh 10 kilometer di perairan Phuket, Thailand.
JURNALIS dan model, Andini Weningtyas Effendi, berhasil berenang melintasi Selat Bosphorus di Turki pada Ahad, 21 Agustus lalu. Andini adalah satu di antara ribuan peserta dari berbagai negara dalam perhelatan renang tahunan di Istanbul, Turki, bertajuk The Bosphorus Cross Continental Swim.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Andini bahkan berenang satu kilometer lebih jauh dari garis finis yang sebenarnya berjarak sekitar 6,5 kilometer. Hal ini membuat dia harus berenang kembali sambil memecah ombak selama 45 menit. “Memotong ombak capek banget, kaki mesti bergerak terus,” kata Andini kepada Ecka Pramita dari Tempo, Rabu, 24 Agustus lalu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dia mengatakan mulai menyukai dan menekuni kegiatan renang sejak awal masa pandemi Covid-19 sekitar dua tahun lalu. Sebelumnya, mantan anchor stasiun televisi nasional ini lebih gemar lari maraton. Tapi dia mulai merasa tak nyaman karena kerap mengalami rasa sakit pada sejumlah bagian tubuh.
Hal yang berbeda justru dirasakan saat ia mulai menekuni renang. Menurut Andini, renang memberikan rasa bahagia dan ketenangan karena tubuh menjadi rileks saat terkena air serta sinar matahari. Dia juga menjadikan renang sebagai sarana healing dan emotional release. Dia bisa menangis di dalam air dan hal itu memberi perasaan lega.
Perempuan kelahiran 12 Desember 1982 ini pun serius menjalani hobi renang dengan didampingi beberapa pelatih secara khusus. Dia memiliki target berenang di perairan besar seperti selat dan laut. Untuk memperkuat otot saat berenang, dia juga melakukan latihan pilates sebanyak empat kali per pekan.
“Setelah Selat Bosphorus, saya berencana berenang dengan jarak lebih jauh di perairan Phuket, Thailand. Jaraknya sekitar 10 kilometer,” ucap finalis Wajah Femina 2000 ini.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo