Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Biby Alraen, selalu tampil cantik di setiap kesempatan. Namun ternyata Biby menyimpan rasa tidak percaya diri akibat masalah di bagian wajahnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca juga: Ternyata Biby Alraen Suka Main Sepak Bola
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Masalah tersebut berupa cekungan di bagian bawah mata. Cekungan itu membuat wajah istri Rifky Balweel terlihat kurang segar, seperti orang yang kurang tidur. Biby Alraen menduga cekungan di bawah matanya ada karena faktor keturunan. "Aku kan ada keturunan Timur Tengah. Jadi udah dari sananya ya," kata dia, di sela pembukaan Share Aesthetic Clinic, di Apartemen Sudirman Park, Jakarta.
(Ari/tabloidbintang.com)
Untuk mengatasi masalah itu, Biby Alraen melakukan metode perawatan wajah berupa filler. Cara itu dianggap paling aman, ketimbang harus menjalani bedah plastik. "Tanya-tanya sama teman cara apa yang paling aman. Akhirnya direkomendasiin untuk filler. Jadi sama sekali nggak ada pembedahan," tutur Biby Alraen.
Terkait masalah yang dialami Biby Alraen, Dr. Dheny C. Setyawan, mengungkapkan beberapa faktor yang dapat memunculkan cekungan di bawah mata. "Pertama bisa karena faktor keturunan, atau bisa juga karena aging dan pola hidup. Kurangnya waktu istirahat atau kelelahan bisa menimbulkan celong di bawah mata," jelasnya.
Solusinya, bisa dengan melakukan suntik filler, atau bisa juga melalui metode tanam benang. "Yang penting harus diperhatikan unsur keamannnya. Lebih baik menggunakan metode di luar pembedahan, atau dengan cara yang lebih alami," ujar Dheny.