Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan mobil Swedia, Polestar, meluncurkan moped listrik kedua model Makka.
Warna moped edisi terbatas tersebut terinspirasi dari mobil convertible andalan Polestar.
Bekerjasama dengan produsen moped asal Swedia, Cake, moped listrik Makka pada awalnya hanya tersedia di beberapa negara Eropa pada 2021.
Pada akhir Desember nanti, moped Polestar akan memulai debutnya di Amerika Serikat dengan Makka edisi terbatas warna biru langit yang banyak digemari.
Moped adalah tipe sepeda motor kecil berpedal yang dirancang untuk sarana transport sederhana, murah, dan tidak memerlukan izin dari pemerintah.
Model Polestar Makka Cake memiliki kecepatan maksimal 45 km/jam dengan dua mode pengendaraan, yakni jangkauan jauh dan performa seimbang.
Moped ini dijual dan dikirim oleh Cake, tetapi khusus edisi Polestar tersedia secara eksklusif untuk pasar Polestar tertentu melalui toko web Polestar mulai 14 Desember 2022.
Harga moped Polestar edisi terbatas ini 5.300 Euro atau USD.
Menurut Polestar warna biru langit tersebut khusus untuk versi terbatas. Polestar pun menjanjikan moped listrik premium dengan 884 tenaga kuda pada 2026.
Moped listrik Polestar Makka Cake 2022 memiliki lampu depan yang ramping dan shockbreaker belakang Ohlins.
Moped listrik edisi khusus ini juga disemati pengangkut kargo belakang yang dapat dilepas-pasang. Bahkan dapat dikonfigurasikan dengan kotak, rak, kursi penumpang, dan lainnya sehingga moped listrik ini fleksibel.
KHOLIS KURNIA WATI | AUTOBLOG | JOBPIE
Baca: Sering Kecelakaan, Layanan Berbagi Moped Listrik Revel di New York Ditangguhkan
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini