Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Asyiknya Memainkan Game PS4, Detroit: Become Human

Untuk memainkan game Detroit: Become Human di PS4, tidak butuh kecepatan memencet atau berbagai teknik untuk memainkannya.

24 April 2018 | 09.35 WIB

Detroit: Become Human, Game baru dari PS4. Kredit: Hardcore Gamer
Perbesar
Detroit: Become Human, Game baru dari PS4. Kredit: Hardcore Gamer

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Manila - Detroit: Become Human adalah game aksi-petualangan yang dikembangkan oleh Quantic Dream dan diterbitkan oleh Sony Interactive Entertainment untuk PlayStation 4 atau PS4. Game ini akan dirilis di seluruh dunia pada 25 Mei 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Plot cerita dari game ini berputar di sekitar tiga android: Karakter yang dimainkan, Kara adalah android yang baru dibuat dengan kesadaran buatan yang menemukan bagaimana hidup di antara manusia dan perjuangan untuk menemukan tempatnya di dunia di mana android masih belum sadar dan digunakan sebagai pelayan.

Baca: Detroit: Become Human, Game Terbaru PS4 yang Ditunggu-tunggu

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Connor adalah model canggih polisi android yang bertugas memburu android yang secara misterius menyimpang dari perilaku program mereka. Markus adalah seorang android yang mengambil alih dirinya sendiri untuk membebaskan orang lain seperti dia dari belenggu.

Mereka dapat bertahan hidup atau binasa tergantung pada pilihan pemain game itu sendiri melalui pilihan dialog yang membangun potongan-potongan cerita terangkum menjadi satu.

Perusahaan Sony Interactive Entertainment yang memproduksi konsol permainan video PlayStation 4 atau PS4 meluncurkan game terbaru, yakni Detroit: Become Human. Baru-baru ini, Tempo berkesempatan secara ekslusif untuk menjajal game yang mengajak pemainnya ikut menjalin cerita yang seru dan penuh tantangan itu.

Dalam acara Exclusive Preview Detroit: Become Human di Manila, Filipina, pada 13 April lalu, Tempo berkesempatan memainkan game terbaru yang baru akan diluncurkan ke pasar pada 25 Mei 2018. Game ini memang dikhususkan bukan untuk anak-anak. Namun cukup mudah dimainkan, bahkan oleh pengguna yang baru memegang remote PS4.

Detroit: Become Human adalah game aksi-petualangan yang dimainkan penggunanya untuk mengontrol tiga tokoh andorid, Connor, Kara, dan Markus. Dalam game ini tidak ada pesan "game over" setelah kematian karakter.

Cerita akan bercabang-cabang, tergantung pada pilihan mana yang dibuat. Pemain akan dapat mundur ke titik-titik tertentu dalam cerita untuk membentuk kembali keputusan. Kadang-kadang, semakin banyak informasi yang dikumpulkan dalam waktu yang ditentukan, akan semakin besar pula peluang untuk berhasil dalam menentukan suatu tindakan.

Sejumlah petunjuk memungkinkan pemain untuk merekonstruksi dan memutar ulang peristiwa yang terjadi dalam game ini. Bisa juga pemain memanfaatkan prosedur yang ditetapkan seperti rute patroli; ini dapat dilakukan dengan menyoroti dan menganalisis lingkungan dengan penglihatan yang diperluas.

Untuk memainkan game Detroit: Become Human di PS4, juga tidak butuh kecepatan memencet atau berbagai teknik untuk memainkannya. Pemain akan lebih banyak ditantang pada permainan pikiran dan pengambilan keputusan untuk menjalin cerita ini terus bergulir. 

Nur Haryanto

Pemerhati olahraga, mantan wartawan Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus