Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Cara Download Video YouTube ke Galeri Tanpa Aplikasi

Bagaimana cara download video YouTube tanpa aplikasi? YouTube merupakan platform yang sering digunakan banyak orang untuk mencari video hingga lagu.

11 April 2021 | 10.22 WIB

Logo YouTube. (youtube.com)
Perbesar
Logo YouTube. (youtube.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Cara download video YouTube aplikasi dilakukan tak sedikit orang , padahal YouTube juga menawarkan penggunanya untuk mengunduh dan menyimpan videonya dalam aplikasi. Saat ini, YouTube merupakan platform yang sering digunakan banyak orang untuk mencari video hingga lagu. Tidak jarang banyak pengguna YouTube yang meng-upload karya-karyanya ke platform ini. 

Dengan banyaknya konten-konten yang menarik, banyak orang yang masih menanyakan cara menyimpan video YouTube. Ada dua cara yang bisa digunakan, pertama pengguna dapat menyimpan video tersebut ke dalam kolom koleksi lalu akan ada menu hasil download. Dengan cara ini pengguna dapat menyimpannya dan menonton video gratis tanpa menggunakan kuota selama 30 hari.

Kelemahan mendownload dengan cara ini pengguna tidak dapat mendownload setiap video yang ada di platform ini. Hal ini sudah diatur oleh konten kreatornya untuk tidak mengaktifkan kolom download dalam kanal YouTube pribadinya. Selain itu video tersebut tidak tersimpan ke galeri pengguna.

Untuk pengguna YouTube yang ingin menyimpan video di aplikasi streaming ini, banyak fitur yang telah disediakan seperti menu Tonton Nanti hingga bisa membuat playlist untuk video-video yag menarik. Namun ketika menonton video dengan menggunakan fitur ini tetap dikenakan beban kuota internet.

Adapun cara yang sering digunakan untuk menyimpan video dari YouTube ke galeri handphone adalah mendownloadnya di savefrom.net. Cara ini tidak membutuhkan aplikasi selain peramban internet dan YouTube. Layanan web ini menyediakan video converter YouTube dengan berbagai format.

Hal pertama yang dilakukan adalah membuka aplikasi YouTube, kemudian cari video yang akan didownload. Setelah mendapatkan video yang akan didownload, pengguna dapat menekan ikon titk tiga vertikal yang ada di ujung kanan atas video tersebut. Setelah itu dapat menekan menu Share, kemudian tekan menu Salin Link.

Baca: YouTube Hapus 83 Juta Lebih Video Dan 7 Miliar Komentar Sejak 2018

Ketika link video sudah disalin, pengguna bisa langsung mengunjungi peramban internet yang digunakan, lalu pergi ke savefrom.net. Setelah itu salin Link ke dalam kotak pencarian yang sudah tersedia dan tekan tombol convert. Pengguna dapat menunggu beberapa saat hingga muncul thumbnail dari video YouTube yang akan didownload. Untuk format yang bisa dipilih adalah MP4, WEBM, dan 3GP. Selain itu dapat memilih resolusi mulai dari 360p hingga 720p.

Bagi pengguna YouTube yang telah menggunakan cara download video YouTube ini sebaiknya tidak menggunakan video tersebut dengan sembarangan atau mengupload kembali ke aplikasi YouTube tanpa menyertakan sumber. Seharusnya gunakan video tersebut untuk konsumsi pribadi saja.

GERIN RIO PRANATA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus