Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Samsung Electronics Indonesia menyiapkan 500 unit Samsung Galaxy A80 edisi spesial Blackpink, yang terdiri atas 1 unit ponsel, 1 unit Galaxy Buds dan 1 unit Galaxy Watch yang dirancang spesial berwarna hitam dan pink sesuai dengan karakter band asal Korea itu.
"Kami bekerja sama dengan Blackpink sebagai brand ambassador Galaxy A Series, karena mereka representasi live generation yang senang membagikan cerita dan pengalaman mereka secara live," ujar Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Irfan Rinaldi, dalam keterangannya, Senin, 29 Juli 2019.
Edisi spesial ini dibanderol seharha Rp 14,999 juta. Bagi konsumen yang berminat Samsung akan mulai membukan pre-order Galaxy A80 spesial Blackpink pada Kamis, 1 Agustus 2019. Edisi tersebut dijual terbatas dan hanya tersedia 500 unit saja di Indonesia.
"Blackpink juga menghasilkan konten-konten yang autentik serta ingin selalu terhubung dengan para penggemar melalui berbagai platform media sosial," kara Irfan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Samsung Galaxy A80 hadir menawarkan rangkaian inovasi menarik dengan inovasi rotating triple camera pertama.
Samsung mendesain Galaxy A80 dengan 3D Glass plus Metal Frame yang hadir dengan tiga varian warna yakni Angel Gold, Ghost White, dan Phantom Black. Layarnya cukup luas, 6,7 inci Full HD+ Super AMOLED. Dengan resolusi 1080x2400 piksel, dan New Infinity Display, serta hadir dengan screen-to-body ratio 20:9.
Samsung Galaxy A80 edisi Blackpink (ithomes.com)
Kamera Galaxy A80 dipasang dengan mekanisme yang disebut Rotating Triple Camera. Tiga kamera tersebut memiliki sensor utama 48 megapiksel (MP), sensor kedua 3D Dept Camera (ToF) dan sensor ultra-wide 8MP dengan sudut pandang 123 derajat.
"Smartphone Galaxy A80 dibekali dengan kapasitas daya baterai 3.700 mAh dan fitur fast charging 25W," tutur Irfan. "Galaxy A80 edisi spesial Blackpink dapat dipesan dimuka (pre-order) melalui www.GalaxyASeries.com pada 1 Agustus 2019."
Galaxy A80 disenjatai dengan chip Snapdragon 730G yang hadir dengan teknologi AI dua kali lebih cepat ketik membuka berbagai aplikasi. Chip tersebut didampingi dengan kapasitas RAM/ memori internal 8GB/ 128 GB. Namun, Samsung tidak memberikan slot microSD untuk kapasitas tambahan memori.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini