Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Gambar Render Pertama HMD Skyline Muncul, Desainnya Terinspirasi Nokia Lumia 920

Gambar render HMD Skyline menunjukkan ponsel yang mengingatkan pada bahasa desain Fabula.

10 Juni 2024 | 09.58 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - HMD Global, perusahaan yang saat ini bertanggung jawab atas ponsel Nokia, tampaknya tengah asyik bernostalgia. Bulan lalu perusahaan menghadirkan kembali ponsel klasik Nokia 3210 tahun 90-an dengan sentuhan modern. Kini sepertinya perusahaan akan melakukannya lagi dengan model lain.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dikutip dari Gizmochina, sebelumnya diketahui bahwa HMD sedang membuat ponsel yang disebut Skyline. Gambar render pertama untuk HMD Skyline telah muncul di publik melalui unggahan pengguna X dengan akun @smashx_60.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gambar render tersebut menunjukkan ponsel yang mengingatkan pada bahasa desain Fabula yang pertama kali diperkenalkan pada Nokia N9. Namun dengan skema warna kuning cerahnya, ini juga tampak mirip dengan Nokia Lumia 920.

Menurut laporan sebelumnya, Skyline akan menampilkan layar FHD+ OLED modern dengan refresh rate 120Hz. Handset ini diharapkan ditenagai oleh chipset kelas menengah Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2.

Di bagian belakang, Skyline akan memamerkan sistem tiga kamera, menampilkan sensor utama 108MP, lensa ultra-wide, dan sensor makro.

Kebutuhan selfie akan ditangani oleh kamera depan 32MP. Ponsel ini akan memiliki baterai 4.900mAh dengan dukungan pengisian cepat 33W. Selain itu, ponsel ini telah menagntongi sertifikasi IP67 untuk ketahanan lebih terhadap debu dan air.

Kenyamanan modern seperti sensor sidik jari di bawah layar dan speaker stereo juga dilaporkan tersedia. Perangkat lunaknya akan mengandalkan sistem operasi Android 14.

HMD Skyline diperkirakan bakal berbanderol 520 Euro untuk varian RAM 8GB dan penyimpanan 256GB dan dilaporkan akan diluncurkan sekitar Juli 2024.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus