Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
GOOGLE meluncurkan pembaruan untuk Gemini dua fitur baru, Canvas dan Audio Overview, pada Selasa, 18 Maret 2025. Fitur baru ini dirancang untuk pembuatan dokumen, pemrograman, serta pembelajaran berbasis audio, dikutip dari Blog Google.
Canvas
Canvas fitur baru Gemini yang menyediakan ruang kerja interaktif bagi pengguna untuk menulis dan mengedit dokumen atau kode secara real-time. Pemilihan Canvas di bilah perintah, pengguna bisa langsung mulai menulis, menyunting, dan mendapat saran juga perbaikan dari Gemini.
Canvas memungkinkan pengguna menyusun draf pertama secsra cepat dan menyempurnakannya dengan bantuan AI. Pengguna juga dapat mengubah tulisan, menyesuaikan panjang teks, atau memperbaiki formatnya dengan menyorot bagian tertentu dan meminta perubahan. Ini untuk membantu pembuatan berbagai jenis tulisan, mulai dari laporan bisnis, artikel, blog, esai, pidato, dan presentasi.
Canvas dapat dikirim ke Google Docs dengan satu klik, sehingga pengguna dapat berbagi dokumen dengan kolega atau tim untuk penyuntingan.
Bagi pengembang perangkat lunak dan pemrograman, Canvas juga menyediakan fitur khusus untuk menyunting dan mengembangkan kode secara praktis. Dengan dukungan Gemini, pengguna bisa membuat kode untuk berbagai keperluan, seperti pengembangan aplikasi web, skrip Python, game, simulasi, dan proyek interaktif lainnya. Fitur ini memungkinkan pengguna mengubah ide mereka menjadi prototipe yang dapat diuji dan disempurnakan dalam satu ruang kerja.
Jika pengguna ingin membuat formulir langganan e-mail untuk situs web mereka, bisa meminta Gemini untuk menghasilkan kode HTML yang sesuai. Setelah itu, pengguna dapat melihat pratinjau tampilan formulir tersebut di dalam Canvas melakukan perubahan desain atau fungsinya, dan mendapat hasil dalam waktu singkat.
Penggunaan Canvas mendukung proses literasi dan penyempurnaan kode makin cepat dan fleksibel. Pengembang dapat menyesuaikan elemen UI, memperbaiki bug, atau mengoptimalkan kode tanpa harus berpindah ke editor lain.
Audio Overview
Selain meningkatkan pengalaman menulis dan pengkodean, Gemini juga memperkenalkan fitur Audio Overview, yang memungkinkan pengguna mengubah dokumen, slide, atau laporan menjadi diskusi audio otomatis. Fitur ini pertama kali diperkenalkan dalam NotebookLM dan kini telah diperluas ke platform Gemini, dikutip dari Fone Arena.
Audio Overview berfungsi dengan membuat percakapan antara dua host AI yang akan membahas isi dokumen secara mendalam. Teknologi ini tidak hanya sekadar merangkum dokumen, tetapi juga menghubungkan berbagai topik, memberikan penjelasan tambahan, serta menyajikan diskusi interaktif.
Fitur ini berguna bagi pelajar, peneliti, atau profesional yang sering bekerja dengan dokumen panjang dan kompleks. Misalnya, mahasiswa dapat mengunggah catatan kuliah dan mendengarkan ringkasannya dalam format audio. Pekerja eksekutif dapat mengonversi laporan bisnis yang panjang menjadi versi audio yang lebih mudah disimak saat bepergian. Pengguna yang sering berhadapan dengan e-mail atau dokumen panjang dapat menggunakan fitur ini untuk mendapat ringkasan cepat tanpa membaca seluruh isi dokumen.
Saat ini, Audio Overview mulai tersedia dalam bahasa Inggris untuk pelanggan Gemini dan Gemini Advanced. Fitur ini bisa diakses melalui web maupun aplikasi seluler Gemini, dan hasilnya dapat dibagikan atau diunduh untuk didengarkan.
Pilihan Editor: Google Assistant akan Diganti Gemini: Mengenali Fitur dan Fungsi Keduanya
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini