Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Ingin Status WhatsApp Hanya Dilihat Orang Terdekat? Begini Caranya

Begini cara mengatur privasi agar status WhatsApp hanya dilihat oleh orang terdekat.

3 Juni 2022 | 07.57 WIB

Logo WhatsApp pada layar ponsel. (thenextweb.com)
Perbesar
Logo WhatsApp pada layar ponsel. (thenextweb.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - WhatsApp memungkinkan penggunanya untuk berbagi status kepada pengguna lain. Dilansir dari laman WhatsApp, status Anda dapat dilihat oleh seseorang jika Anda memiliki nomor telepon mereka yang Anda simpan di kontak telepon dan mereka juga memiliki nomor telepon Anda di kontak telepon mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Secara normal, status yang Anda akan ditampilkan ke semua nomor kontak yang saling tersimpan tersebut. Namun, Anda sebenarnya dapat memilih untuk membagikan pembaruan status yang ditujukan untuk orang-orang tertentu. Singkatnya, Anda dapat menyembunyikan status WhatsApp Anda.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bagaimana Cara Agar Status WhatsApp hanya Dapat Dilihat Orang Terdekat?

Masih dilansir dari laman WhatsApp, cara agar status WhatsApp Anda hanya dilihat oleh orang terdekat adalah dengan mengubah setelan privasi status. Berikut caranya:

  1. Masuk ke WhatsApp lalu ketuk “Status”
  2. Setelah itu, bagi pengguna Android, Anda dapat mengetuk “Opsi Lainnya” lalu “Setelan”. Sedangkan bagi pengguna iOS, Anda dapat mengetuk “Privasi”.
  3. Jika sudah, Anda tinggal memilih dari 3 opsi. Pertama, “Kontak Saya” yang akan membuat status Anda dapat dilihat oleh semua kontak yang Anda simpan. Kedua, “Kontak Saya, Kecuali” yang akan membuat status Anda hanya dapat dilihat oleh semua kontak kecuali kontak tertentu yang Anda pilih. Ketiga, “Hanya Bagikan Dengan” yang akan membuat status Anda hanya dapat dilihat oleh kontak yang Anda pilih.

Perlu dicatat, perubahan pengaturan privasi ketika status WhatsApp sudah diunggah tidak mempengaruhi pengaturan sebelumnya. Artinya, jika sebelum mengunggah status pengaturan privasinya adalah “Kontak Saya”, ketika Anda mengubah pengaturan privasi menjadi “Kontak saya, kecuali...” setelah mengunggah status, maka status Anda tetap diatur “Kontak Saya”.

Selain itu, jika Anda menonaktifkan laporan dibaca alias centang biru, Anda tidak akan dapat melihat siapa yang telah melihat status Anda. Demikian juga jika seorang kontak menonaktifkan laporan dibaca, Anda tidak akan dapat melihat apakah mereka telah melihat status Anda.

NAUFAL RIDHWAN ALY

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus