Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Keunikan Veo 2, AI Terbaru Google untuk Bikin Video yang Serba Sinematik dan Realistis

Veo 2 bisa memberikan efek sinematik, misalnya bisa diminta mengambil video darisudut rendah yang meluncur di tengah adegan.

18 Desember 2024 | 15.44 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Google belakangan meluncurkan AI terbaru yang mampu membuat video berdasarkan input teks alias text-to-video, Veo 2. Seperti dikutip dari 9to5Google, teknologi yang debut pada Senin, 16 Desember 2024 ini menawarkan peningkatan AI dalam memahami fisika dunia nyata, serta gerakan dan ekspresi manusia. Artinya, teknologi yang disediakan oleh VideoFX di Google Labs ini bisa menghasilkan video yang lebih realistis.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melalui Veo 2, pengguna dapat menentukan elemen sinematik seperti sudut pengambilan gambar, jenis lensa, dan efek visual. Sebagai contoh, pengguna bisa meminta pengambilan gambar sudut rendah yang meluncur di tengah adegan, atau bisa juga menambahkan efek depth of field agar video berfokus pada subjek tertentu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ulasan The Verge menyebutkan Google bakal menempatkan generasi Veo terbaru ini pada YouTube Shorts dan produk lain pada 2025. Saat ini, akses ke Veo 2 masih terbatas dengan sistem daftar tunggu. Model kecerdasan buatan ini juga dilengkapi watermark ‘SynthID’ yang tidak terlihat untuk menandai keaslian konten.

Google menyatakan peluncuran Veo 2 dilakukan secara bertahap untuk memastikan kualitas dan keamanannya. sebelum diperluas ke banyak platform, termasuk Vertex AI. Melalui blog resminya, Google mengungkapkan bahwa Veo 2 mampu meminimalisir kesalahan dan halusinasi AI pada video, bila dibandingkan teknologi sejenis lainnya.

"Veo 2 memahami bahasa unik sinematografi,” begitu isi pernyataan resmi Google, dikutip pada Rabu, 18 Desember 2024. “Anda dapat memintanya untuk genre tertentu, menentukan lensa, atau menyarankan efek sinematik. Veo 2 akan mewujudkannya dengan resolusi hingga 4K, serta durasi yang dapat diperpanjang hingga beberapa menit.”

Selain Veo 2, Google juga sedang memperkenalkan pembaruan pada Imagen 3, model pembuatan gambar yang kini mampu menghasilkan gambar, tekstur, dan komposisi yang lebih baik. Model ini sudah diluncurkan secara global melalui platform ImageFX.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus