Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Foto

Ini Valentina Sampaio, Model Transgender Pertama Victoria Secret

3 April 2020 | 11.07 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Foto 1 dari 6

Valentina Sampaio merupakan model transgender pertama yang direkrut oleh label pakaian dalam wanita pertama, Victoria's Secret. Model berusia 23 tahun ini diumumkan menjadi salah satu wajah Victoria's Secret pada Agustus 2019. Instagram/@Valentts

Image of Tempo
Perbesar
Foto 2 dari 6

Karier Valentina Sampaio di dunia modelling dimulai 2014 dengan debutnya di catwalk Dragão Fashion Brasil. Dia menarik perhatian pers internasional dua tahun kemudian dengan menjadi salah satu wanita transgender pertama yang menjadi model untuk L'Oréal Paris dan juga sampul majalah mode Vogue Paris. Instagram/@Valentts

Image of Tempo
Perbesar
Foto 3 dari 6

Bergabung dengan Victoria's Secret telah lama menjadi salah satu tujuan Sampaio. Meskipun tidak mudah, kariernya di dunia model terus meningkat dengan menjadi sampul majalah mode Elle dan Vogue. Instagram/@Valentts

Image of Tempo
Perbesar
Foto 4 dari 6

Penampilan Valentina Sampaio dalam pemotretan lingerie Victoria's Secret. Ia harus melewati serangkaian tes sebelum dia bisa menjadi wajah terbaru label ternama tersebut. Instagram/@Valentts

Image of Tempo
Perbesar
Foto 5 dari 6

Gaya Valentina Sampaio saat berlibur ke sebuah pantai Bali, awal tahun 2018 lalu. Pada usia delapan tahun, psikolog mengidentifikasi dirinya sebagai transgender, dan ia mulai menggunakan nama Valentina empat tahun kemudian. Instagram/@Valentts

Image of Tempo
Perbesar
Foto 6 dari 6

Foto Valentina Sampaio dalam pemotretan bersama majalah mode Elle Brasil. Sejak kecil ia tidak pernah dirisak oleh lingkungannya, namun saat berusia 18 tahun ia pernah dipecat dari pekerjaan modeling pertamanya karena identitas transgendernya. Instagram/@Valentts

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus