Foto

Krisis Pecandu Narkoba di Afghanistan, Penghasil Opium Terbesar Dunia

3 Desember 2021 | 04.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Foto 1 dari 6

Suasana di halaman Rumah Sakit Medis Avicenna tempat pengguna narkoba dirawat di Kabul, Afghanistan, Kamis, 2 Desember 2021. Ladang opium di Afghanistan merupakan yang terbesar di dunia, dan berdampak kepada krisis kecanduan di negara tersebut. REUTERS/Ali Khara

Image of Tempo
Perbesar
Foto 2 dari 6

Anggota Taliban berdiri di depan pengguna narkoba di Rumah Sakit Medis Avicenna di Kabul, Afghanistan, Kamis, 2 Desember 2021. Menurut PBB, Afghanistan memproduksi 80 persen opium di dunia. REUTERS/Ali Khara

Image of Tempo
Perbesar
Foto 3 dari 6

Pengguna narkoba beristirahat di bangsal detoksifikasi di Rumah Sakit Medis Avicenna di Kabul, Afghanistan, Kamis, 2 Desember 2021. Sementara seluruh dunia mencoba menangani perdagangan narkoba, jutaan orang terjerat candu opium di Afghanistan. REUTERS/Ali Khara

Image of Tempo
Perbesar
Foto 4 dari 6

Pengguna narkoba duduk di Rumah Sakit Medis Avicenna di Kabul, Afghanistan, Kamis, 2 Desember 2021. RS ini merawat pecandu heroin, morfin, opium, dan sabu. REUTERS/Ali Khara

Image of Tempo
Perbesar
Foto 5 dari 6

Seorang staf rumah sakit memberi makan para pecandu narkoba di Rumah Sakit Medis Avicenna di Kabul, Afghanistan, Kamis, 2 Desember 2021. Overdosis menjadi penyebab kematian para pecandu di negara ini, terutama di musim dingin saat mereka menaikkan dosis. REUTERS/Ali Khara

Image of Tempo
Perbesar
Foto 6 dari 6

Seorang pegawai rumah sakit mencukur kepala pengguna narkoba di Rumah Sakit Medis Avicenna di Kabul, Afghanistan, Kamis, 2 Desember 2021. REUTERS/Ali Khara

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus