Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Foto

Mantan Kapten MU, Eric Cantona Ditahan Polisi

14 Maret 2014 | 08.28 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Foto 1 dari 6

Mantan kapten dan pemain legedaris Manchester United (MU), Eric Cantona digelandang ke kantor polisi setelah terlibat perkelahian dengan seorang juru foto di Queens pub, Primrose Hill, London (12/3). Sebelumnya Eric terlihat mengunjungi pub tersebut ditemani oleh seorang wanita berambut panjang. Dailymail.co.uk

Image of Tempo
Perbesar
Foto 2 dari 6

Eric Cantona (kanan) saat memberikan keterangan kepada seorang polisi yang dipanggil usai terjadi perkelahian di London (12/3). Menurut Dailymail, saksi melihat Eric mengejar juru foto yang mengambil gambarnya dan memukulnya. Dailymail.co.uk

Image of Tempo
Perbesar
Foto 3 dari 6

Sebelumnya Eric Cantona terlihat sedang menikmati minuman di Queens Pub bersama seorang wanita yang tidak diketahui identitasnya di London. Eric sempat ditahan di kantor polisi selama 6 jam sebelum akhirnya dibebaskan. Dailymail.co.uk

Image of Tempo
Perbesar
Foto 4 dari 6

Eric Cantona, pesepakbola dari Prancis yang pernah menjadi bintang MU ini kini beralih profesi sebagai aktor. Ia terkenal dengan kasus tendangan kungfunya ke dada suporter Crystal Palace dalam sebuah pertandingan di tahun 1995. (AP Photo/Keystone, Urs Flueeler)

Image of Tempo
Perbesar
Foto 5 dari 6

Eric Cantona yang kini berusia 47 tahun, gantung sepatu pada tahun 1997, dan melanjutkan karirnya di dunia hiburan. AP

Image of Tempo
Perbesar
Foto 6 dari 6

Eric Cantona saat digelandang polisi usai diduga berkelahi dengan seorang pria di London. Dailymail.co.uk

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus