Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Petugas Pos menunjukkan perangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia di Kantor Pos Lapangan Banteng, Jakarta, 3 September 2024. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), PT Pos Indonesia, dan Konferensi Wali Gereja Indonesia (KWI) meluncurkan perangko edisi spesial tersebut sebagai peringatan momen bersejarah kunjungan Apostolik Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024. TEMPO/Ilham Balindra
Pengunjung berfoto dengan prangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia di depan Gereja Katedral, Jakarta, 3 September 2024. Prangko seri Paus Fransiskus ini menandakan sejarah bahwa Indonesia sudah pernah dikunjungi oleh pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia. TEMPO/Ilham Balindra
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Petugas Pos menunjukkan prangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, Kantor Pos Lapangan Banteng, Jakarta, 3 September 2024. Prangko Paus Fransiskus yang baru diluncurkan ini akan menandai sejarah baru di Indonesia setelah 35 tahun kunjungan terakhir pemimpin Gereja Katolik sedunia. TEMPO/Ilham Balindra
Petugas Pos menunjukkan perangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, Kantor Pos Lapangan Banteng, Jakarta, 3 September 2024. Ada dua prangko yang diterbitkan. Pertama, prangko berwarna putih bergambar Paus Fransiskus dengan latar belakang Katedral Jakarta. Kedua, prangko bertema keindonesiaan, di mana terdapat foto Paus Fransiskus dan peta pulau-pulau Indonesia.. TEMPO/Ilham Balindra
Prangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, Kantor Pos Lapangan Banteng, Jakarta, 3 September 2024. Prangko ini diharapkan bisa membawa pesan persaudaraan sampai ke seluruh penjuru dunia. TEMPO/Ilham Balindra
Pengunjung menunjukkan prangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia di depan Gereja Katedral, Jakarta, 3 September 2024. Prangko seri Paus Fransiskus akan diedarkan kepada publik dalam bentuk pecahan 3.500 dan 40.000. Adapun lembaran prangko pecahan 3.500 dengan isi 18 prangko dilepas dengan harga Rp 63.000 per lembarnya. TEMPO/Ilham Balindra
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini