Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu masalah yang dialami ketika berolahraga adalah cedera kaki. Dikutip dari laman Universitas Airlangga, penyebab orang mengalami cedera saat berolahraga karena beberapa faktor. Mulai dari durasi olahraga, pemanasan, hingga sepatu yang digunakan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Misalnya saat berolahraga seringkali merasa harus mengejar target latihan sehingga memakan waktu yang lama. Padahal semakin lama waktu aktivitas olahraga akan semakin besar risiko cedera yang akan dialami. Faktor lain juga yang sangat berpengaruh adalah kurangnya pemanasan sebelum olahraga dapat menyebabkan cedera.
Hal ini karena pemanasan akan membuat otot, terutama otot kaki tidak kaget saat melakukan gerakan-gerakan menggunakan kaki. Dan yang terakhir ada salah menggunakan sepatu. Menggunakan sepatu yang nyaman saat berolahraga terkadang menjadi hal yang diabaikan. Padahal sepatu yang nyaman dapat menghindari risiko cedera kaki karena bagian-bagian sepatu turut mendorong peforma saat olahraga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Cedera kaki saat berolahraga juga memiliki kondisi yang digolongkan dari ringan hingga berat. Berikut beberapa macam cedera kaki yang perlu diketahui:
1. Keseleo
Keseleo merupakan cedera yang paling sering dan umum dialami saat olahraga. Cedera ini terjadi akibat kaki terkilir yang kemudian menyebabkan rasa nyeri luar biasa pada pergelangan kaki. Lebih lengkapnya seperti yang dikutip dari Rebound MD keseleo pergelangan kaki merupakan cedera yang terjadi saat pergelangan kaki dipaksa keluar dari posisi alaminya yang berputar ke dalam maupun ke luar. Pergelangan kaki yang terkilir dapat berakibat pada kerusakan pada ligamen luar saat diregangkan.
Keseleo yang terjadi pada pergelangan kaki sangat bervariasi, mulai dari cedera ringan yang waktu pemulihannya singkat, hingga kerusakan parah yang pada akhirnya memerlukan pembedahan.
2. Fraktur Stres
Fraktur stres merupakan cedera tulang yang terjadi ketika tulang terkena benturan berulang-ulang dan otot kita tidak mampu menyerap tekanan sehingga ditemukannya keretakan pada tulang. Hal ini dapat terjadi pada kaki atau pergelangan kaki yang biasanya lebih sering terkena fraktur stres.
Cedera ini diakibatkan oleh penggunaan berlebihan pada tulang-tulang kaki yang harus berkinerja sangat tinggi. Umumnya fraktur stres pada tulang kaki ini sering dialami oleh atlet dari olahraga apa saja. Bagian tulang kaki yang sering terkena yaitu, tumit, fibula, dan navicular. Bagian-bagian tersebut menjadi target utama untuk fraktur stres pada kaki dan pergelangan kaki.
Disebutkan ada tiga faktor berperan penting dalam terjadinya fraktur stres, diantaranya frekuensi, durasi, dan intensitas. Gejala yang dialami fraktur jenis ini, nyeri yang terjadi saat melakukan aktivitas menahan beban, rasa nyeri yang bertambah parah saat melakukan aktivitas sehari-hari seperti berjalan, hingga kaki yang bengkak dan memar. Cedera ini masih termasuk ringan, cara pengobatannya bisa dengan istirahat dan mengurangi intensitas latihan. Jika tidak kunjung sembuh, bisa konsultasi dengan dokter.
3. Taji Tumit
Taji tumit atau bone spur merupakan kondisi di mana ada endapan kalsium yang menyebabkan tonjolan tulang pada tulang tumit. Hal ini menyebabkan meregangkan telapak kaki depan menjauhi tumit. Cedera ini bisa dikatakan pada taraf yang parah dan sering menimpa kebanyak atlet.
Penyebabnya terjadi karena beberapa faktor mulai dari berlari di permukaan yang keras, alas kaki yang tidak tepat, usia atau berat badan, gaya berjalan yang memberi tekanan pada tumit, dan bahkan diabetes. Taji tumit dapat menyebabkan nyeri ekstrem di telapak kaki bagian belakang, terutama saat berdiri atau berjalan.
Mayoritas orang dengan taji tumit diobati tanpa pembedahan dengan salah satu dari berikut ini atau kombinasi: terapi fisik, latihan peregangan tumit, orthotics, penyadapan otot dan tendon, dan obat anti peradangan. Jika parah maka dokter biasanya akan menganjurkan untuk dilakukan operasi.
UNAIR | REBOUND MD
Pilihan editor: 5 Fakta Prabowo Jalani Operasi Atasi Cedera Kaki Kirinya