Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

3 Resep Masakan Menggunakan Bumbu Woku

Bumbu woku digunakan untuk masakan khas Manado, Sulawesi Utara

2 November 2023 | 18.53 WIB

Ayam Woku. icipicipdapuriva.blogspot.co.id
Perbesar
Ayam Woku. icipicipdapuriva.blogspot.co.id

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Woku bumbu masakan khas Manado, Sulawesi Utara. Bumbu ini terbuat dari berbagai campuran rempah. Bumbu woku memiliki rasa dan aroma rempah, jahe, daun jeruk, serai, dan kemangi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dikutip dari Cookpad, berikut tiga resep masakan menggunakan bumbu woku:

Gurame Goreng Bumbu Woku 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bahan

  • 500 gram ikan gurame yang sudah dibersihkan
  • 2 buah belimbing wuluh ukuran besar
  • 2 lembar daun jeruk, sobek-sobek
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 ikat kemangi, ambil daunnya saja
  • 400 mililiter air
  • Garam, gula dan kaldu jamur secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya 

Bumbu Halus

  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 cabai merah
  • 5 cabai rawit merah
  • 3 butir kemiri, goreng
  • 2 sentimeter jahe
  • 1 sendok teh kunyit bubuk 

Cara Membuat 

1. Goreng ikan gurame yang sudah dimarinasi sampai kering, diangkat dan ditiriskan 

2. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun jeruk dan serai. Tumis sampai bumbu tanak dan tidak kaku 

3. Tambahkan air, masak sampai mendidih 

4. Tambahkan garam, gula dan kaldu jamur. Masak sampai tanak dan koreksi rasa 

5. Masukkan belimbing wuluh iris dan daun kemangi, diaduk. Sebelum diangkat masukkan ikan yang sudah digoreng, aduk kemudian disajikan

Ayam Woku 

Bahan

  • 250 gram paha ayam
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 2 sendok makan irisan daun bawang
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, geprek
  • 200 mililiter air
  • 10 buah cabai rawit
  • 25 lembar daun kemangi
  • 1 sendok makan kecap ikan
  • Gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya 

Bumbu Halus

  • Satu setengah sendok makan irisan bawang putih
  • 1 sendok makan irisan bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 1 iris jahe
  • 1 iris kecil kunyit
  • 3 biji kemiri
  • 1 sendok makan terasi 

Cara Membuat

1. Dipanaskan minyak goreng, tumis bumbu halus denan irisan daun bawang, daun jeruk, dan serai. 

2. Masukkan ayam, tuang kecap ikan, diaduk. Setelah itu tuang air, kemudian diaduk lagi.

3. Setelah bumbu meresap, masukkan cabai rawit dan daun kemangi 

4. Diaduk sambil dicicipi sebelum dihidangkan.

Daging Sapi Bumbu Woku

Bahan

  • 500 gram daging sapi yang telah direbus sampai empuk
  • 2 ikat kemangi atau sesuai selera
  • 1 buah tomat
  • 15 siung bawang merah
  • 10 siung bawah putih
  • 5 biji kemiri
  • 10 cabai merah besar
  • 15 cabai rawit merah
  • 3 sentimeter lengkuas
  • 3 sentimeter kunyit
  • 3 sentimeter jahe
  • 2 batang serai, geprek
  • 3 lembar daun salam
  • 8 lembar daun salam, iris-iris
  • 500 mililiter air
  • Garam, gula dan penyedap rasa secukupnya 

Cara Membuat

1. Rebus daging sampai empuk, dipotong dadu.

2. Goreng bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai, lengkuas, kunyit, dan jahe dengan api kecil jangan sampai kering. Setelah itu dihaluskan menggunakan blender.

3. Tumis bumbu yang telah diblender, masukkan daun salam, serai, dan daun jeruk. 

4. Jika sudah beraroma, masukkan daging, aduk sampai semuanya tertutup bumbu, tuang air 

5. Ditaburi penyedap rasa, gula, garam, kemudian dicicipi.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus