Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

6 Buah yang Paling Sering Dijadikan Manisan

Buah merupakan salah satu makanan sehat yang bagus dikonsumsi setiap hari. Tidak hanya dapat dimakan secara langsung, buah juga dapat diolah menjadi manisan.

24 Oktober 2023 | 11.12 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Manisan merupakan olahan yang telah direndam di dalam larutan gula selama kurun waktu beberapa saat. Ada jenis manisan basah dan ada juga manisan kering. Sesuai namanya, manisan memiliki rasa manis dan segar dari buah yang dijadikan bahan dasarnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dari sekian banyak jenis buah di Indonesia, enam buah di bawah ini paling sering dijadikan sebagai manisan buah, termasuk:

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Kedondong

Buah kedondong tak hanya cocok untuk disantap dalam olahan rujak saja, tetapi juga dalam bentuk manisan. Mengutip buku Belajar Mengolah Buah Menjadi Manisan oleh Sri Asih, buah kedondong mengandung gizi yang tinggi. Kandungan gizi pada buah kedondong adalah air, protein, lemak, sukrosa, dan serat. Cita rasa dari manisan kedondong adalah manis dengan ada rasa sepat dan asam dari buah kedondongnya. 

2. Salak

Salak menjadi salah satu buah yang juga sering dijadikan sebagai manisan. Pasalnya, salak memiliki citarasa yang asam, manis, dan agak sepat sehingga perpaduan rasa yang bervariasi ini bisa membuat kita ketagihan. 

Banyak nutrisi yang terkandung dalam buah salak, seperti kalsium, saponin, tanin, protein, kalori, karbohidrat, fosfor, zat besi, vitamin B, vitamin C, dan air.  

3. Jeruk

Dikutip dari sibakuljogja.jogjaprov.go.id, manisan jeruk merupakan buah jeruk yang dikupas kulitnya dan direndam dalam larutan gula untuk menghasilkan manisan dengan cita rasa manis dan asam yang khas. Buah jeruk sendiri terkenal kaya akan vitamin C dan serat, sehingga baik untuk kesehatan tubuh. Manisan jeruk dapat disantap langsung atau digunakan sebagai tambahan dalam kue, roti, atau hidangan penutup lainnya. 

4. Mangga Muda

Buah selanjutnya yang paling sering dijadikan manisan adalah mangga muda. Mangga muda memiliki tekstur yang kenyal dengan cita rasa yang asam sehingga jika dijadikan manisan akan ada perpaduan rasa asam dengan manis sehingga membuat Anda tak bosan menyantapnya. 

Manisan mangga muda dibuat dari campuran daging mangga muda yang sudah diiris-iris agak tebal, lalu direndam di dalam air kapur sirih dan ditiriskan kemudian dicampur dengan rebusan gula, garam, serta cabai. 

5. Nanas Asam

Manisan nanas asam adalah pilihan cemilan menyegarkan yang cocok disantap saat cuaca panas. Potongan nanas segar direndam dalam larutan asam seperti asam sitrat atau air jeruk nipis, yang memberikan manisan nanas rasa segar dan asam yang khas. Manisan nanas asam cocok dinikmati pada hari-hari panas sebagai camilan penyegar. 

Ilustrasi nanas (pixabay.com)

6. Buah Pala

Buah pala, yang memiliki aroma dan rasa yang khas, dapat diolah menjadi manisan dengan mencampurkan irisan atau potongan buah pala dengan sirup gula. Dikutip dari purwakartakab.go.id, secara umum, olahan buah pala itu dikenal dengan sebutan manisan pala basah dan pala kering. Pembedaan itu terkait cara pembuatannya. Bahan baku utamanya tetap sama, yaitu buah pala. Manisan buah pala ini merupakan cemilan unik dan istimewa, cocok untuk dinikmati saat bersantai atau dijadikan oleh-oleh istimewa. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus