Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Lebih Baik dari Ayam, Ahli Gizi Sebut Makan Ikan Bisa Bantu Cegah Stunting

Selain protein, ahli gizi menyebut ikan mengandung lemak yang lebih baik dari ayam sehingga makan ikan bisa membantu mencegah anak stunting.

22 November 2024 | 13.57 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi hidangan masakan ikan lele. Foto : Dapur Kobe

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Spesialis gizi klinik di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar, Yasmin Syauki, menjelaskan memperbaiki pola makan keluarga dengan meningkatkan konsumsi protein hewani, terutama dengan makan ikan, dapat mencegah stunting. Selain protein, ikan juga mengandung lemak yang lebih baik dari ayam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Ketika kita lebih sering makan karbohidrat, kurang protein, maka pada anak-anak jelas akan terjadi gangguan pertumbuhan karena ini menjadi kebiasaan dan menjadi pola makan, yang mempengaruhi juga pertumbuhan anak,” kata Yasmin pada Kamis, 21 November 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dokter lulusan Universitas Hasanuddin itu mengatakan edukasi dari Kementerian Kesehatan mengenai 10 pesan gizi seimbang harus terus diberikan pada masyarakat. Salah satunya dengan mengonsumsi beragam protein hewani, tidak hanya dari ayam, namun juga ikan. Pada masyarakat yang tinggal di daerah pesisir, Yasmin mengatakan seharusnya lebih banyak pilihan ikan yang bisa dimasukkan dalam menu makan sehari-hari. 

Ikan kembung. Shutterstock

Perbanyak edukasi makan ikan
Gangguan pertumbuhan stunting sering terjadi karena kurang gizi dan Yasmin melihat masih banyak masyarakat yang jarang memasak atau mengonsumsi protein dalam makanan sehari-hari. Ia mengatakan masyarakat harus terus diedukasi untuk makan makanan seimbang yang ada kandungan karbohidrat dan protein serta lemak. Jika hanya salah satunya maka bisa terjadi kekurangan gizi yang berujung lahirnya anak stunting.

“Karena sebenarnya semua bahan makanan yang tersedia di alam ini itu masing-masing memiliki kandungan gizi yang bisa berbeda-beda sehingga itulah yang sebenarnya kita cari dengan makan bervariasi dan seimbang, jadi semuanya dapat,” jelas Yasmin.

Ajakan melalui berbagai media seperti iklan, spanduk, atau selebaran tentang manfaat makan ikan juga harus diperbanyak agar masyarakat mendapatkan semakin banyak informasi mengenai sumber protein hewani.

“Kita menjelaskan isi kandungan yang sangat bagus di ikan. Selain mengandung protein juga mengandung lemak yang lebih bagus daripada ayam,” ujar Yasmin.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus