Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Ibu negara Prancis Brigitte Macron mencuri perhatian dunia ketika suaminya Emmanuel Macron, menjadi orang nomor satu di Prancis. Apalagi dengan usianya yang 24 tahun lebih tua dari sang presiden.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Madame Macron tak hanya membuat banyak wanita iri karena bisa mendapatkan laki-laki yang jauh lebih muda, tampan, dan kemudian menjadi presiden. Tubuhnya yang tetap langsing pada usia 70 tahun juga membuat banyak perempuan ingin menirunya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ia juga terlihat awet muda dengan pilihan bajunya yang tidak konvensional. Brigitte tak selalu menggunakan setelan resmi dengan warna-warna monoton tapi juga sering muncul dengan pakaian kasual, termasuk jins ketat dan celana olahraga. Belum lagi kulitnya yang tampak kecoklatan, yang membuatnya terlihat awet muda.
Konon, Brigitte rutin berolahraga setiap hari, menghindari makanan siap saji, dan mengonsumsi 10 jenis buah dan sayuran setiap hari. dalam sebuah wawancara dengan majalah Women's Lifestyle, ia mengungkapkan rahasianya awet muda.
"Saya berolahraga setengah jam setiap hari, sendiri, tanpa pelatih, menjalani diet seimbang, dan menghabiskan waktu dengan menulis dan membaca," ungkapnya.
Ibu Negara Prancis Brigitte Macron. REUTERS/Vincent Kessler
Diet Mediterania
Madame Macron dikabarkan mengonsumsi 10 jenis buah dan sayur setiap hari atau dua kali lipat dari jumlah yang dianjurkan, juga memilih daging tanpa lemak, salad, dan ikan. Ia juga memilih diet Mediterania.
"Idealnya tujuh jenis buah dan sayur sehari, umumnya tiga macam buah dan empat sayuran sudah sehat," komentar pakar diet Paula Mee, dikutip dari Express.
Pakar nutrisi Dr Michael Mosley menjelaskan diet Mediterania bisa membantu tetap sehat dengan tekanan darah dan kadar gula darah yang normal.
Pilates adalah olahraga yang dipilih Brigitte Macron, menurut pelatih pribadinya, Pat Henry. "Dia tak pernah melakukan angkat beban karena akan membuatnya berotot.