Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Rihanna Populerkan Kembali Eyeliner Berwarna Putih

Biasanya eyeliner yang sering dipakai berwarna hitam atau cokelat, namun warna putih yang digunakan Rihanna nyentrik

27 Juni 2018 | 06.18 WIB

Rihanna menggunakan eyeliner berwarna putih. dok. Teen.co.id
Perbesar
Rihanna menggunakan eyeliner berwarna putih. dok. Teen.co.id

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gaya Rihanna selalu mencuri perhatian. Kini tak hanya pilihan fashion-nya tapi juga gaya makeup penyanyi Umbrella itu juga menjadi tren yang digemari publik. Salah satunya, white eyeliner atau eyeliner berwarna putih yang diaplikasikan Rihanna saat menghadiri fashion show Louis Vuitton beberapa waktu lalu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Biasanya eyeliner yang sering dipakai berwarna hitam atau cokelat. Tapi, white eyeliner atau eyeliner berwarna putih juga sempat menjadi tren dan disukai banyak orang. Belakangan ini, eyeliner warna-warni juga disukai dan menjadi pilihan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca juga:
Iconic Looks Collection, Kaus Kaki Seksi ala Rihanna  
Jokowi dan Rihanna punya Satu Kesamaan Soal Hadiah Anak

White eyeliner sempat jadi tren (dok. fustany)
White eyeliner sempat jadi tren (dok. fustany)

Rihanna mengenakan eyeliner berwarna putih dengan gaya cat eyes yang menarik banyak perhatian. Eyeliner putihnya ini terlihat sangat cocok dengan warna kulit dan tampilan makeup yang ia kenakan. Cukup simpel dan menitikberatkan pada mata.  Hal ini menuai pertanyaan apakah eyeliner tersebut bagian dari produk baru yang akan diluncurkan lini makeup miliknya, Fenty Beauty.

Baca juga:
Inspirasi Tren Mode 2018, Tilik Gaya Nyentrik Rihanna
Rihanna Bak Ratu Maria Antoinette di Paris Fashion Week

Makeup simpel yang cocok untuk musim panas (dok. vogue)
Makeup simpel yang cocok untuk musim panas (dok. vogue)

Banyak yang mengatakan bahwa gaya makeup dengan white eyeliner ini sangat cocok dengan musim panas. Tak hanya tampil cerah dengan warnanya yang putih, penggunaan eyeliner ini juga bisa bikin kita mengenakan makeup yang minimal karena sudah cukup mencuri perhatian di mata. Jadi, bisa tetap mengenakan makeup dengan nyaman walau cuaca panas.

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus