Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Sedapnya Mi Baso dengan Mi Lembut ala Tasikmalaya

Tasikmalaya memang terkenal dengan olahan mi yang lembut dengan baso gurih. Salah satunya Mie Baso Laksana. Termasuk kuliner yang wajib dicicipi.

23 September 2018 | 09.30 WIB

Salah satu rumah makan yang wajib dikunjungi di Tasikmalaya, RM Mie Bakso Laksana. Salah satu menunya, mi bakso komplet. TEMPO/Rita Nariswari
Perbesar
Salah satu rumah makan yang wajib dikunjungi di Tasikmalaya, RM Mie Bakso Laksana. Salah satu menunya, mi bakso komplet. TEMPO/Rita Nariswari

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mi baso mungkin menu yang banyak ditemukan di setiap kota di negeri ini, apalagi di Pulau Jawa. Namun, mi baso di Tasikmalaya, Jawa Barat memang mempunyai ciri tersendiri dan menjadi kuliner yang wajib dicoba saat berkunjung ke kota di wilayah Priangan Timur ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Salah satunya adalah Mie Baso Laksana yang lokasinya tak jauh dari alun-alun kota dan Masjid Agung. Tepatnya di Jalan Pemuda no 5. Berada di sebuah bangunan model lawas dan tak terlalu besar. Di bagian atas tertera dengan huruf besar Mie Baso Laksana, hingga terlihat dari kejauhan, bikin orang mudah menemukannya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesibukan di dapur langsung bisa diintip saat melewati kasir yang berada tak jauh dari pintu masuk. Saya datang kebetulan untuk makan malam, namun rumah makan ini buka dari pukul 09.15 dan baru tutup pukul 22.00. Biasanya, di pagi hari keramaian sudah terjadi di rumah makan legendaris ini. 

Ketika disodorkan menu, bisa jadi kebanyakan orang yang pertama ke sini dibikin bingung. Karena ada 20 pilihan, namun yang kebanyakan dipilih ternyata yamin. Yamin tersedia dalam rasa manis dan asin, dengan kuah terpisah. Untuk yamin spesial dalam semangkok kuahnya terdapat baso, baso tahu, pangsit, babat dan caisim. Hampir mirip dengan mi baso spesial kuah, hanya kuah dan mi dicampur. Harganya ternyata cukup tinggi untuk ukuran rumah makan, yakni Rp 50 ribu per porsi. 

Salah satu menu di RM Mie Bakso Laksana si Tasikmalaya adalah yamin komplet. (shutterstock.com)

Harga dipatok lebih rendah bila memilih menu dengan paduan yang tak komplet, misal yamin babat atau mi baso babat. Atau bagi yang biasanya porsi makannya kecil, lebih baik memesan setengah porsi saja. 

Semua bahan dalam satu mangkok itu dibuat sendiri pihak rumah makan. Tak hanya baso tapi juga mi. Mi Tasikmalaya memang terkenal khas. Bentuknya agak pipih dan lembut. Nah, yang satu ini memang bikin kuliner ini menjadi berbeda. 

Baca Juga: 

Untuk minumannya ternyata harga seiring dengan harga menu. Ada pilihan aneka jus dengan harga per gelas rata-rata Rp 20 ribu. Ayo, kalau mampir Tasikmalaya, jangan lewatkan icip-icip mi lembut ini! 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus