Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bupati Talaud Elly Engelbert Lasut, dikenal sebagai sosok bupati yang sederhana. Orang nomor satu di Kabupaten Talaud itu, bahkan bisa berbaur bersama masyarakat tanpa ada jarak.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Seperti pada Kamis, 15 Juni 2023, Bupati Elly turut melakukan panen perdana ikan kerapu keramba jaring apung (KJA) kelompok pembudidaya ikan laut Desa Bowombaru Kecamatan Melonguane Timur. E2L sapaan akrabnya, mengatakan, panen ikan merupakan sesuatu hal yang tidak biasa.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Karena itu, dirinya langsung terjun melihat ikannya langsung di laut dan keramba apung. "Bangga, bisa lihat langsung masyarakat Bowombaru melakukan panen ikan di karamba yang ada di laut," kata dia.
Menurutnya, Desa Bowombaru sudah sangat dikenal karateristiknya. Mereka adalah orang pekerja yang suka bekerja keras dan pelaut yang handal begitu juga penjaring ikan yang baik begitu juga prodak ikan yang dihasilkan.
"Saya sangat mengapresiasi para nelayan di Desa Bowombaru. Saat ini pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud saat ini berusaha untuk memberikan perhatian kepada para masyarakat agar memudahkan mereka memasarkan ikan-ikan hasil tangkapan," ujarnya.
Ia menjelaskan, saat ini pemerintah sedang berupayah meningkatkan produksi ikan yang ada di Talaud. "Kami saat ini sedang memikirkan cara bagaimana kami menjual ikan sampai di Genzang atau di Filipina," kata dia.
Di Filipina, dia melanjutkan, ada pelabuhan ikan internasional. Pihaknya pun sudah enam kali ke istana presiden terkait perdagangan masyarakat Talaud yang memasarkan hasil tangkapannya di sana. " Sehingga ikan yang ada di Talaud boleh di pasarkan ke sana," ujarnya.