Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam rangka mendukung program Kampus Merdeka Indonesia untuk menyiapkan sosok pemuda dan pemudi Indonesia yang kelak akan menjadi seorang pemimpin dan meningkatkan kompetensi untuk menghasilkan lulusan sesuai kebutuhan kerja, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) menjalin kerjasama bersama Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed).
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam rangka menyambut kerjasama ini, Direktur Operasional PT PNM, Sunar Basuki hadir dalam acara Orasi Ilmiah Fakultas Biologi pada Dies Natalis Ke-59 Tahun 2022 dan berperan sebagai pemapar materi yang digelar di Aula Fakultas Biologi Unsoed pada Hari Kamis, 22 September 2022. Tujuan dari acara ini adalah memberi inovasi dan adaptasi di era masyarakat baru. Pada acara Orasi Ilmiah telah digelar penghormatan khusus bagi beberapa dosen atau pengajar yang sudah purna tugas.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kemudian materi yang disampaikan oleh Direktur Operasional PT PNM meliputi pembangunan berkelanjutan mengenai di sektor pembangunan manusia dan teknologi, ekonomi, pemerataan pembangunan ketahanan nasional, dan tata kelola kepemerintahan. Tidak lepas dari hal itu, 3 modal utama PNM juga disampaikan yaitu modal finansial, intelektual dan sosial. Modal finansial diberikan melalui pembiayaan usaha produktif, sedangkan modal intelektual melalui pendampingan antara lain pelatihan, berbagi info dan pengalaman. Sedangkan modal sosial, PNM membangun kepedulian nasabah melalui jejaring usaha dan sinergi bisnis yang mampu membantu percepatan usaha nasabah.
Acara dihadiri oleh Sunar Basuki selaku Direktur Operasional PT PNM, Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc. Agr. selaku Rektor Universitas Jenderal Soedirman, Dr. Dwi Nugroho Wibowo, M. S. Dekan Fakultas Biologi, dan Rohmat Agus Pranoto selaku Pemimpin PNM Cabang Puwokerto.