Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim mengucapkan terima kasih kepada Preside Joko Widodo atau Jokowi yang memberi ucapan selamat pertama kepadanya. Melalui akun Twitternya, Anwar Ibrahim mengunggah momen ketika Jokowi menelepon dirinya usai pelantikan.
Baca: Anwar Ibrahim Jadi PM Malaysia, Muhyiddin Yassin Ngotot Klaim Didukung Parlemen
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Saya bersama rakyat Indonesia mengucapkan selamat menjadi perdana menteri ke-10 Malaysia," ujar Jokowi kepada Anwar Ibrahim melalui panggilan telepon. Menurut Jokowi, Anwar Ibrahim adalah sosok yang dihormati di Indonesia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Anwar Ibrahim membalas dengan menyatakan bahwa ia adalah sahabat Indonesia. "Saya tegaskan Indonesia merupakan sahabat sejati Malaysia dan saya mengharapkan hubungan dagang, bisnis, investasi, budaya dan isu pekerja dapat ditingkatkan, Persahabatan kedua negara semestinya dikuatkan," ujar Anwar Ibrahim.
Anwar Ibrahim dipilih sebagai Perdana Menteri Malaysia setelah Raja menggelar pertemuan khusus dengan para penguasa tentang kebuntuan politik di Negeri Jiran tersebut. Ketidakpastian hasil pemilu sebelumnya telah meningkatkan kekhawatiran akan ketidakstabilan politik di Malaysia.
Malaysia memiliki tiga perdana menteri dalam empat tahun terakhir. Kemelut politik berisiko menunda kebijakan penting untuk mendorong pemulihan ekonomi.
Saat pelantikan, Anwar bersumpah akan sungguh-sungguh dengan jujur memenuhi tugasnya sebagai Perdana Menteri Malaysia. Setelah mengambil sumpahnya, Anwar menandatangani surat penunjukan yang disaksikan oleh Hakim Ketua Tengku Maimun Tuan Mat dan Ketua Sekretaris Pemerintah Mohd Zuki Ali.
Diangkatnya Anwar Ibrahim sebagai perdana menteri adalah buah dari penantian panjangnya. Ia pernah menjabat sebagai wakil perdana menteri pada 1990-an sebelum dipecat oleh perdana menteri saat itu Mahathir Mohamad pada 1998.
Anwar menghabiskan dua kali di penjara karena atas kasus sodomi dan korupsi. Dua tuduhan itu disangkal oleh Anwar Ibrahim, yang disebutnya bermuatan politik demi mengakhiri karir politiknya.
Anwar Ibrahim menerima pengampunan dari Raja Malaysia setelah PH memenangkan pemilu pada 2018. Namun pemerintahan PH yang dipimpin oleh Mahathir hanya bertahan selama 22 bulan sebelum runtuh karena pertikaian.
Pelantikan Anwar Ibrahim menjadi PM Malaysia, direspon positif oleh pasar. Bursa Malaysia menguat ke level tertinggi hampir tiga bulan hari ini, dengan indeks utama naik 4,04 persen, di tengah sentimen pasar yang positif menyusul kejelasan pemerintahan.
Simak: Jadi Perdana Menteri Malaysia, Ini Janji Anwar Ibrahim
CHANNEL NEWS ASIA | TWITTER