Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Penyewa Kamar Airbnb di Kanada Temukan Kamera Tersembunyi

Penyewa kamar merasa aneh dengan jam digital di atas meja kamar Airbnb karena ada kabel terpasang.

11 September 2018 | 09.09 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Sebuah kamera kecil terpasang di sudut kiri atas jam digital, yang terletak di meja, di salah satu unit kamar sewaan dari layanan Airbnb di Kota Toronto, Kanada. Daily Mail

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Toronto - Sepasang kekasih asal Inggris merasa terkejut ketika menginap di sebuah kamar dari layanan Airbnb di Kota Toronto, Kanada, pada pekan lalu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca:

 

Dougie Hamilton, 34 tahun, mengaku merasa aneh saat melihat jam di kamar itu memiliki kabel layaknya ponsel yang sedang mengisi batere. Dia tiba-tiba merasa khawatir jika jam itu ternyata memiliki kamera tersembunyi, yang merekam aktivitas penyewa di kamar itu.

Dugaannya ternyata benar. Jam yang terletak di meja itu memiliki sebuah kamera kecil tersembunyi terpasang di sudut kiri atas.

 

Baca:

 

“Posisi saya saat itu menghadap ke jam kecil itu dan merasa ada sesuatu soal jam digital itu yang membuat saya merasa tidak nyaman,” kata dia seperti dilansir Daily Mail dan Daily Record, Senin, 10 September 2018.

Hamilton mengatakan menemukan jam dengan kamera tersembunyi itu sekitar 20 menit setelah memasuki kamar. “Kami memiliki aktivitas sibuk di Toronto dan akhirnya bisa masuk kamar dan beristirahat,” kata dia.

Pemilik unit Airbnb itu memiliki enam unit lainnya yang juga disewakan di situs Internet.

 

Baca:

 

Hamilton mengaku pernah membaca sebuah unggahan di Facebook, yang membahas adanya kamera mata-mata berukuran kecil. Dia lalu berpikir jangan-jangan jam meja berbentuk horisontal dan unik itu bisa terpasang kamera kecil.

“Lalu saya berpikir,’Apakah saya ingin menjadi orang gila yang mengecek jam digital untuk mencari kamera mata-mata’,” kata dia.

 Sebuah kamera tersembunyi terpasang pada jam digital di meja di sebuah unit kamar sewaan dari layanan Airbnb di Kota Toronto, Kanada, seperti dilansir Daily Mail pada Senin, 10 September 2018. Daily Mail

Setelah merasa ragu sejenak, Hamilton lalu mencopot kabel jam itu. Dia lalu membuka bagian belakang dan melihat ada batere lithium terpasang di sana. Hamilton lalu membuka bagian depan jam itu dan terlihat sebuah kamera kecil terpasang di situ.

 

Baca:

 

“Saya tidak tahu apakah pemilik unit Airbnb sedang menonton kami saat itu. Tapi kami tidak ingin berlama-lama di kamar itu,” kata dia.

Kamera yang terpasang mengarah ke tempat tidur bisa melihat secara luas ke ruang kamar ini.

Polisi Toronto dan tim keamanan dari Airbnb Kanada sedang menyelidiki kasus ini. Dia mengaku mendapat jaminan pengembalian uang penuh dari Airbnb. Selain itu, layanan sewa kamar populer ini juga bakal membatalkan semua pemesanan untuk unit kamar bermasalah itu.

 

 

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus