Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Aquatic Stadium GBK Akan Dibuka untuk Umum Februari, Tarifnya?

Stadion Akuatik di Gelora Bung Karno akan segera dibuka untuk umum dan tarifnya di bawah pasaran.

4 Desember 2017 | 18.07 WIB

Pekerja menggarap renovasi arena kolam renang Kawasan Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, 4 Oktober 2017. Progres renovasi arena kolam renang yang dipersiapkan untuk Asian Games 2018 tersebut telah mencapai 95 persen. ANTARA FOTO
Perbesar
Pekerja menggarap renovasi arena kolam renang Kawasan Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, 4 Oktober 2017. Progres renovasi arena kolam renang yang dipersiapkan untuk Asian Games 2018 tersebut telah mencapai 95 persen. ANTARA FOTO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
TEMPO.CO, Jakarta - Stadion Akuatik di Gelora Bung Karno (GBK) akan segera dibuka untuk umum. Saat ini, stadium yang baru selesai direnovasi dan diresmikan Presiden Joko Widodo itu, sedang digunakan untuk test event Asian Games 2018. 
 
Menurut Direktur Pembangunan dan Pengembangan Usaha Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno, Gatot Tetuko, pihaknya menargetkan Stadion itu bisa digunakan untuk umum sebelum Asian Games digelar. 
 
"Kalau sudah stabil, kalau pintu sudah stabil, kebersihan sudah stabil, loker dan toilet sudah bagus, saya pikir paling lambat bulan Februari (dibuka untuk umum)," kata Gatot saat ditemui di Stadion Akuatik, Senin, 4 Desember 2017. 
 
Ada empat kolam yang tersedia di sana. Mulai dari kolam untuk renang artistik, renang umum, polo air, dan kolam untuk pemanasan. Gatot mengharapkan jika dibuka untuk umum, keempat kolam ini bisa digunakan sepenuhnya. 
 
Ia mengatakan pemasukan dari tiket masuk ke venue ini akan sangat membantu untuk biaya perawatan yang sangat mahal. Untuk pengoperasian mesin pembersihan air saja, Gatot mengatakan bisa menghabiskan Rp 10 miliar per tahunnya.
 
"Ini mesin untuk sirkulasi air. Sirkulasi itu menjernihkan, mengatur kadar racun yang tak benar, menjaga prosentase kaporit yang ada, semua dijaga secara otomatis dan computerized," kata dia. 
 
Meski begitu, Gatot mengatakan belum dapat memastikan harga tarif bagi masyarakat yang ingin mengakses Aquatic Stadium GBK ini. Ia juga mengatakan, sebelum Asian Games, jumlah pengunjung umum masih akan dibatasi.
 
"Tarifnya, kolam seperti ini, kita pasti di bawah pasaran. Soalnya kita kan milik negara. Saya sudah punya bayangan berapa tarifnya, tapi saya belum pastikan," kata dia.
 
 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Egi Adyatama

Bergabung dengan Tempo sejak 2015. Alumni Universitas Jenderal Soedirman ini sejak awal meliput isu politik, hukum, dan keamanan termasuk bertugas di Istana Kepresidenan selama tiga tahun. Kini menulis untuk desk politik dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus