Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Bank BRI Beri Promo Belanja Tiket MotoGP Mandalika 2022, Lihat Caranya

Nasabah Bank BRI juga bisa memperoleh tiket MotoGP Mandalika 2022 dengan login pada aplikasi BRImo. Pilih banner MotoGP di halaman Spesial Untukmu.

2 Februari 2022 | 08.00 WIB

Seorang pekerja berdiri di bukit 360 Sirkuit Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, 28 Januari 2022. ANTARA/Ahmad Subaidi
Perbesar
Seorang pekerja berdiri di bukit 360 Sirkuit Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, 28 Januari 2022. ANTARA/Ahmad Subaidi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau Bank BRI berupaya menangguk peruntungan dari sekitar 100.000 penonton balap motor MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika.

Bank BUMN tersebut menawarkan promo pembelian tiket MotoGP 2022 pada 18-20 Maret nanti. 

"Potongan harga hingga Rp 1,5 juta per transaksi apabila membeli tiket MotoGP melalui kartu debit dan kartu kredit BRI," ucap 
Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani dalam pernyataannya yang dikutip hari ini, Rabu, 2 Februari 2022.

Menurut dia, nasabah Bank BRI juga bisa memperoleh tiket MotoGP Mandalika 2022 dengan login pada aplikasi BRImo. Pilih banner MotoGP di halaman Spesial Untukmu.

Kemudian, klik link yang tersedia pada halaman syarat ketentuan program, pilih tiket MotoGP yang diinginkan, serta masukkan data diri.

Terakhir, selesaikan pembayaran menggunakan BRI Virtual Account dengan memasukkan kode promo untuk mendapatkan diskon hingga Rp 2 juta per tiket yang dibeli.

Bank BRI bekerjasama dengan berbagai mitra penjualan, seperti tiket.com, dyandra.com, dan tiketapasaja.com. BRI bahkan bekerjasama untuk pembelian tiket pesawat menuju Denpasar atau Lombok, voucher hotel, sewa kendaraan, dan airport transfer dengan diskon hingga Rp 250 ribu.

"Program ini juga dikemas khusus untuk memberikan apresiasi kepada nasabah pengguna BRImo, terutama pecinta balap motor," kata Handayani tentang promo Bank BRI dalam perhelatan balap motor MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika.

BacaNasabah Bank BRI Bisa Tukar Mobil dengan Poin, Simak Caranya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.



Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus