Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Catatan Prestasi Barcelona dalam Liga Champions 12 Musim Terakhir

Barcelona selalu menjadi juara grup dalam perhelatan Liga Champions 12 musim terakhir, namun tidak semuabya berakhir sebagai juara turnamen.

29 November 2018 | 10.00 WIB

Penyerang Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang  PSV Eindhoven dalam pertandingan Grup B Liga Champions di Stadion Philips, Eindhoven, 29 November 2018. Barcelona kalahkan PSV Eindhoven 2-1. REUTERS/Toussaint Kluiters
Perbesar
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang PSV Eindhoven dalam pertandingan Grup B Liga Champions di Stadion Philips, Eindhoven, 29 November 2018. Barcelona kalahkan PSV Eindhoven 2-1. REUTERS/Toussaint Kluiters

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Keberhasilan Barcelona memastikan diri sebagai jawara grup B Liga Champions 2018/2019 melanjutkan catatan positif hal serupa dalam 12 musim beruntun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Meskipun 12 musim menjadi juara grup, langkah Barcelona tak selalu mulus, mereka hanya tiga kali mencapai final meski ketiganya selalu berakhir dengan trofi Liga Champions dibawa pulang ke Catalunya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Namun, dalam tiga musim terakhir langkah Barcelona selalu terhenti di babak perempat final, yakni kalah agregat 2-3 menghadapi Atletico Madrid di 2015-2016, 0-3 dari Juventus di musim berikutnya dan kalah agregat gol tandang 4-4 dari AS Roma musim lalu.

Oleh karena itu bek senior Barcelona, Gerard Pique bersikeras bahwa timnya tidak bisa lengah menyongsong fase gugur kendati mencapainya dengan cukup mudah.

"Namun beberapa musim terakhir menunjukkan bahwa satu malam yang buruk bisa membuat Anda tersingkir dari kompetisi ini," ujarnya menambahkan.

Pendamping Barcelona untuk lolos dari grup B Liga Champions masih ditentukan hingga laga pamungkas, antara Tottenham ataupun Inter Milan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus