Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Giovanna Milana Susul Megawati Hangestri ke Proliga 2024, Dikabarkan Gabung Jakarta Pertamina Enduro

Giovanna Milana alias Gia mengikuti jejak Megawati Hangestri pindah ke Proliga 2024. Ia disebutkan bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro.

5 April 2024 | 13.27 WIB

Pada pertandingan yang berlangsung di Daejeon Chungmu Gymnasium itu, Red Sparks menang dengan skor 3-1 (25-23, 25-22, 25-27, 25-23). Giovanna Milana atau yang akrab disapa Gia menjadi pencetak angka terbanyak dari tim tuan rumah dengan 26 poin, disusul Megawati dengan 16 poin. Dok.KOVO
Perbesar
Pada pertandingan yang berlangsung di Daejeon Chungmu Gymnasium itu, Red Sparks menang dengan skor 3-1 (25-23, 25-22, 25-27, 25-23). Giovanna Milana atau yang akrab disapa Gia menjadi pencetak angka terbanyak dari tim tuan rumah dengan 26 poin, disusul Megawati dengan 16 poin. Dok.KOVO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Giovanna Milana alias Gia mengikuti jejak Megawati Hangestri pindah ke Proliga 2024. Namun, mantan rekan setim di Red Sparks, klub Korea Selatan, ini berlabuh di klub sama.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kepindahan Gia diungkapkan sejumlah akun instagram yang khusus mengabarkan bursa transfer bola voli Proliga. Outside hitter asal Amerika Serikat ini disebutkan bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Outside Hitter Tinggi 188 cm dengan usia dibilang masih muda teman dari megawati di red spark GIOVANNA ELISA MILANA / GIA akan bermain di indonesia @gia__day telah mencapai kesepakatan dengan Tim Putri Yaitu @jpevolley untuk Proliga 2024," demikian diunggah @voli,update.

Akun @volley.in juga menyebutkan kepindahan Gia ini sudah resmi alias done deal. "Pemain yang sering di sapa gia ini akan merapat bersama tim yang merubah namanya di tahun ini yaitu Jakarta Pertamina Enduro di proliga 2024."

Gia dan Megawati adalah rekan setim di Red Sparks dalam kompetisi V-League yang baru berakhir. Keduanya berperan besar meloloskan tim ke babak playoff, untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun.

Keduanya merupakan sahabat dekat di luar lapangan. Mereka bahkan saling memanggil kakak dan adik.

Kini, keduanya akan menjadi lawan di Proliga 2024. Megawati Hangestri sebelumnya sudah resmi bergabung dengan klub Jakarta STIN BIN atau BIN Volleyball.

Kondisi itu menjadi sorotan netizen. "Jadi lawan adeknya Mega din sekarang," kata pemakai akun @ragil-bekti mengomentari postingan @volley.in. "Jhahahah musuhan sekarang," tulis yang lain.

Sedangkan netizen lain menyambut baik bergabungnya Gia. "Proliga musim ini bakal seru nih pemain lokalnya pun menyebar hampir rata di setiap klub, ditambah pemain asing yg didatangkan pun pemain bagus semua," kata @alto_sptngr.

Namun, meski sudah done deal, kepindahan Gia ini belum dikonfirmasi oleh Jakarta Pertamina Enduro. Tak heran masih banyak netizen yang mengomentari dua postingan tersebut dengan skeptis.   

Proliga 2024 akan berlangsung 25 April hingga 21 Juli. Di sektor putri, ada tujuh tim yang akan tampil, yakni Bandung Bank BJB Tandamata, Jakarta Pertamina Enduro, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jakarta STIN BIN, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Elektrik PLN, dan pendatang baru Jakarta Livin Mandiri.

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus