Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Kejurnas Bulu Tangkis 2017 Akan Digelar di Pangkalpinang

Ajang tahunan Kejurnas Bulu Tangkis akan digelar di Pangkalpinang, Bangka-Belitung, pada 28 November-2 Desember mendatang.

24 November 2017 | 17.43 WIB

Suasana latihan di Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Perbesar
Suasana latihan di Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ajang bulu tangkis bergengsi berskala nasional, Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka-Belitung, siap digelar. Turnamen ini akan berlangsung di Pangkalpinang pada 28 November-2 Desember 2017.

Bangka-Belitung dipilih menjadi tuan rumah menyusul dengan sejalannya misi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBS) untuk memberikan kesempatan kepada daerah mengadakan kejuaraan serta misi Bangka-Belitung guna menarik pengunjung agar datang berwisata ke sana. Hal ini disampaikan Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat PBSI Achmad Budiharto.

Baca: Bulu Tangkis: Piala Liem Swie King dan Susi Susanti Digelar Lagi

“Bangka-Belitung dipilih menjadi tuan rumah karena kami memberikan kesempatan kepada daerah untuk mengadakan kejuaraan, dalam hal ini Kejurnas 2017. Ini juga sejalan dengan provinsi Bangka-Belitung yang sedang aktif menarik pengunjung untuk datang berwisata dan berinvestasi. Bulutangkis mereka anggap mempunyai daya tarik tersendiri untuk menarik pengunjung. Kedatangan pemain-pemain bulutangkis akan jadi promosi yang bagus untuk daerahnya,” ujarnya.

Dari segi fasilitas gelanggang olahraga dan akomodasi, Bangka-Belitung pun dinilai siap untuk menjadi tuan rumah. Untuk menarik animo penonton, akan ada bazar yang menjual makanan dan kerajinan khas Bangka-Belitung.

Puluhan atlet pelatnas PBSI pun dipastikan siap ambil bagian dalam kejuaraan tersebut. Namun nama-nama besar, seperti Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Praveen Jordan/Debby Susanto, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, dipastikan tidak bisa ambil bagian karena akan bertanding di Dubai World Super Series Finals 2017 pada Desember mendatang. Beberapa atlet yang turun di Korea Masters 2017 juga absen bertanding di Kejurnas PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka-Belitung.

Baca: Rahasia di balik prestasi fenomenal Kevin/Marcus sabet lima gelar ...

Kejurnas PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka Belitung akan memainkan kategori perorangan dan dibagi dalam dua divisi, yaitu divisi satu dan dua. Kemudian setiap divisi akan dibagi menjadi dua kelompok usia, yakni dewasa dan taruna.

Setiap tahun, kejurnas bulu tangkis secara berseling mempertandingkan nomor perorangan dan beregu. Tahun lalu, Blibli.com Kejurnas PBSI 2016 mempertandingkan nomor beregu. Pada laga yang berlangsung di GOR Sritex, Solo, Jawa Tengah tersebut, klub Djarum Kudus tampil sebagai juara.

BADMINTON INDONESIA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus