Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pemain gelandang SC Heerenveen, Thom Jan Marinus Haye atau Thom Haye ingin memperkuat timnas Indonesia. Dikutip dari Skor.id, Haye mengungkapkan dalam podcast ESPN, ketika ditanya kesediaan memperkuat skuad timnas Indonesia, ia berminat. "Ya, itu akan menyenangkan. Tentu saja," kata Haye.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Zainudin Amali mengungkapkan terbuka peluang Thom Haye yang ingin bergabung timnas Indonesia. "Jadi, siapa pun yang punya darah Indonesia yang merupakan persyaratan FIFA (terbuka kemungkinan). Kami tidak ingin kejadian seperti tidak punya darah Indonesia dan kemudian (melakukan) naturalisasi menjadi menunggu proses lima tahun," kata Zainudin seusai menghadiri pembukaan Nusantara Open 2023 di Bekasi, Kamis, 14 Desember 2023, dikutip dari Antara.
Mengenal Thom Haye
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dikutip dari Transfermarkt, Thom Haye pesepak bola profesional Belanda yang lahir di Amsterdam pada 9 Februari 1995. Dia saat ini gelandang andalan SC Heerenveen yang bermain di Eredivisie, kompetisi kasta tertinggi Liga Belanda. Tercatat, pada musim ini dia sudah bermain dalam 13 pertandingan dan mencetak dua gol dan satu assist.
Thom Haye mengawali karier sepak bola ketika bergabung dengan AFC Youth. Ia pindah ke AZ Alkmaar Youth pada 2006. Pada 2012, dia masuk tim utama AZ Alkmaar. Thom Haye sempat bermain untuk tim Willem II sebelum akhirnya pindah ke klub Italia, Lecce pada 2018. Pada 2019, dia kembali ke Belanda dan bermain untuk klub Ado Den Hag.
Pada 2020, Thom Haye bermain untuk klub NAC Breda. Dua tahun kemudian dia pindah ke Heerenveen. Thom Haye juga pernah memperkuat Timnas Belanda U-15 hingga U-21. Dia pernah mengantarkan timnas U-17 Belanda menjuarai Piala Eropa U-17 pada 2011 dan 2012.
Ia keturunan ndonesia dari kakeknya yang berasal dari Sulawesi Utara. Sebelumnya, sudah ada pemain muda Wolverhampton Wanderers, Justin Hubner, yang melewati proses naturalisasi menjadi warga negara Indonesia atau WNI. Saat ini sedang proses tahap naturalisasi untuk untuk Jay Idzes (Venezia FC) dan Nathan Tjoe-A-On (Swansea City), dan Ragnar Oratmangoen (FC Groningen).