Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta- Perjalanan laga tinju dunia antara Floyd Mayweather Jr melawan Conor McGregor memerlukan proses selama 17 bulan untuk mencapai kesepakatan hari pertarungan, Sabtu 26 Agustus 2017.
Berikut adalah langkah-langkah perencanaan laga Mayweather vs McGregor, yang dijadwalkan akan digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat:
1. 4 Maret 2016, McGregor mulai melontarkan tantangan untuk melakukan pertandingan tinju melawan Mayweather Jr.
Baca: Tinju Dunia: 6 Alasan Mayweather vs McGregor Jadi Laga Termahal
2. 29 Mei 2016, Mayweather menanggapi tantangan tersebut dan mulai membahasnya. Dia menghubungi pelatih tinju, Freddie Roach, agar bersedia melatih McGregor di Wild Card Gym, Los Angeles. Roach menolak, dan mengatakan bahwa McGregor perlu waktu setidaknya 3 tahun mampu bertinju dengan benar. McGregor akhirnya tetap berlatih di sasananya, Team SGB, di Dublin, Irlandia.
3. 27 Desember 2016, Dana White sebagai Presiden UFC angkat bicara dengan mulai membahas soal kontrak pertarungan dengan Mayweather.
Baca: Siaran Tinju Dunia: Mayweather Vs McGregor Ditawarkan Rp 2 Miliar
4. 18 Mei 2017, McGregor menyatakan setuju atas semua persyaratan kontrak pertandingan yang disodorkan Mayweather sebagai promotor, bekerjasama dengan UFC.
5. 14 Juni 2017, Mayweather secara resmi mengumumkan come back ke ring tinju untuk melayani tantangan McGregor.
Baca: 3 Mantan Juara Tinju Dunia Ini Putuskan Pensiun Nyaris Bersamaan
6. 20 Juni 2017, kontrak pertarungan Mayweather vs McGregor akhirnya ditandatangani.
7. 11-14 Juli 2017 dilakukan tur promosi Mayweather vs McGregor di Los Angeles, Toronto, New York, dan London.
Baca: Tinju Dunia: Conor McGregor Dikabarkan KO Saat Latih Tanding
8. 26 Agustus 2017, hari pertarungan Mayweather vs McGregor yang didahului dengan 5 partai tambahan pertarungan tinju dunia.
DONNY WINARDI
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini